Respon Pelatih Australia Setelah Bantai Timnas Indonesia: Puas!

Jum'at, 21 Maret 2025 | 07:25 WIB
Respon Pelatih Australia Setelah Bantai Timnas Indonesia: Puas!
Timnas Indonesia tertahan di peringkat keempat klasemen putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia seusai meraih total enam poin dari tujuh pertandingan.(IG Kevin Diks)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan tambahan tiga poin, Australia kini semakin kokoh di posisi kedua klasemen sementara Grup C dengan koleksi 10 poin dari tujuh pertandingan.

“Kapan pun Anda mencetak lima gol itu menyenangkan di tengah tekanan kualifikasi Piala Dunia, itulah yang ingin Anda lakukan,” kata Popovic dikutip dari Reuters, Jumat (21/3/2025).

Perjalanan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil impresif ini semakin memperbesar peluang Australia untuk melaju ke putaran final Piala Dunia 2026.

Langkah berikutnya bagi tim asuhan Popovic adalah menghadapi China dalam laga tandang yang akan digelar di Hangzhou Sports Park Stadium pada 25 Maret 2025. Laga ini diprediksi akan menjadi ujian penting bagi Socceroos dalam menjaga momentum kemenangan mereka.

Sementara itu, bagi Timnas Indonesia, kekalahan ini menjadi pukulan telak dalam upaya mereka untuk terus bersaing di babak kualifikasi. Kluivert perlu melakukan evaluasi menyeluruh agar skuad Garuda bisa bangkit di laga-laga selanjutnya.

Timnas Indonesia terpuruk

Indonesia tertahan di peringkat keempat klasemen putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia seusai meraih total enam poin dari tujuh pertandingan.

Tim Garuda gagal menambah pundi poin setelah takluk kepada Australia, 1-5 pada pertandingan lanjutan yang berlangsung di Sydney Football Stadium, Sydney, Kamis.

Baca Juga: Masihkah Ada Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026?

Kekalahan tersebut membuat Jay Idzes dan kawan-kawan turun satu tingkat dan tertahan di peringkat keempat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI