Suara.com - Timnas Indonesia memiliki tiga pemain yang bernaung di bawah perusahaan yang sama, yakni City Football Group (CFG).
Mereka adalah Sandy Walsh (Yokohama F. Marinos), Joey Pelupessy (Lommel SK), dan Emil Audero (Palermo).
Meski membela klub berbeda, ketiganya tetap terhubung dalam jaringan besar CFG.
City Football Group adalah konglomerasi klub sepak bola yang dimiliki Sheikh Mansour, anggota keluarga kerajaan Abu Dhabi dan pemilik Manchester City.
Selain Manchester City, CFG juga mengelola 13 klub lain di berbagai negara, termasuk klub yang diperkuat tiga penggawa Timnas Indonesia.
Fakta ini semakin menarik karena untuk pertama kalinya, Walsh, Pelupessy, dan Audero akan membela Timnas Indonesia bersama dalam FIFA Matchday Maret 2025.
Keberadaan mereka di bawah naungan CFG bisa menjadi keuntungan bagi Timnas, mengingat standar manajemen dan pengembangan pemain di klub-klub CFG dikenal berkualitas tinggi.
Dengan koneksi yang sudah ada, akankah ketiganya suatu hari nanti bermain dalam satu klub di bawah CFG? Itu masih menjadi tanda tanya.
Namun, untuk saat ini, mereka akan fokus membawa Garuda terbang tinggi di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Respon Shin Tae-yong Timnas Indonesia Dibantai Australia
Profil Sandy Walsh, Emil Audero dan Joey Pelupessy