Pelatih Australia Bongkar Cara Kuliti Kelemahan Patrick Kluivert

Kamis, 20 Maret 2025 | 14:04 WIB
Pelatih Australia Bongkar Cara Kuliti Kelemahan Patrick Kluivert
Pelatih Australia, Tony Popovic mengaku sudah mempelajari gaya bermain juru formasi Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Popovic membongkar cara dia dan tim analis kuliti kelemahan-kelemahan Kluivert jelang laga ini. (Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Kami percaya diri untuk menghadapinya, kami yakin bisa memainkan sepak bola sesuai keinginan kami, dan saya yakin kita akan melihat itu besok," pungkasnya.

Lima hari setelah melawan Australia, Timnas Indonesia berikutnya berjumpa dengan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Di dua laga ini Timnas Indonesia tidak boleh kalah buat menjaga asa lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Nantinya, dua tim teratas setiap grup di putaran ketiga akan lolos ke Piala Dunia 2026. Dua tim di bawahnya di peringkat tiga dan empat akan mengejar tiket tersisa di babak kualifikasi putaran keempat, sementara dua tim terbawah akan gugur.

Sebanyak 30 pemain dipanggil oleh Pelatih Patrick Kluivert. Namun, cuma 29 yang bisa ikut setelah Egy Maulana Vikri mengalami cedera.

Ada empat nama naturalisasi baru pada pemanggilan kali ini termasuk Emil Audero. Selain itu ada lagi Joey Pelupessy, Dean James, dan Ole Romeny.

Siaran Langsung dan Live Streaming

Bagi para pendukung Timnas Indonesia yang ingin menyaksikan laga ini, pertandingan Australia vs Indonesia akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi RCTI.

Selain itu, bagi mereka yang ingin menyaksikan melalui perangkat digital, live streaming pertandingan ini juga tersedia melalui situs RCTIplus.

Dengan akses siaran langsung yang luas, para penggemar sepak bola Tanah Air dapat mendukung perjuangan Timnas Indonesia dari mana saja.

Baca Juga: Patrick Kluivert Tak Percaya Australia Melemah Setelah Badai Cedera

Pertandingan ini akan menjadi ujian besar bagi skuad Garuda, yang berharap bisa mencetak sejarah dengan melangkah lebih dekat ke putaran final Piala Dunia 2026.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI