Tak Dipercaya PSSI, Taktik Shin Tae-yong Malah Dipakai Pelatih Australia

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 20 Maret 2025 | 13:49 WIB
Tak Dipercaya PSSI, Taktik Shin Tae-yong Malah Dipakai Pelatih Australia
Tak Dipercaya PSSI, Taktik Shin Tae-yong Malah Dipakai Pelatih Australia. [Instagram Shin Tae-yong]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Timnas Indonesia yang biasanya bermain lebih bertahan ketika menghadapi lawan di atas mereka tentu harus berhati-hati karena Australia justru kini berpotensi menjadi tim yang melepas penguasaan bola.

Prestasi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Shin Tae-yong memang belum berhasil mempersembahkan trofi bagi Timnas Indonesia, namun kontribusinya terhadap perkembangan sepak bola Tanah Air tidak bisa dipandang sebelah mata.

Sejak ditunjuk sebagai pelatih, pria asal Korea Selatan ini telah membawa skuad Garuda mencetak berbagai pencapaian penting di kancah internasional.

Meskipun gelar juara belum berhasil diraih, Shin Tae-yong telah membawa Timnas Indonesia ke sejumlah final dan semifinal turnamen bergengsi. Ia sukses mengantar skuad Garuda menjadi finalis Piala AFF 2020, meraih medali perunggu di SEA Games 2021, serta menjadi runner-up di Piala AFF U-23 2023.

Kegagalan meraih trofi tidak lantas menghapus jejak prestasi Shin. Ia berhasil membawa Timnas Indonesia lolos ke berbagai turnamen besar, termasuk putaran final Piala Asia 2023, Piala Asia U-20 2023, dan Piala Asia U-23 2024.

Salah satu pencapaian terbesar Shin adalah membawa Timnas Indonesia melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023, sebuah prestasi yang belum pernah dicapai sebelumnya. Sebelumnya, dalam edisi Piala Asia 1996, 2000, 2004, dan 2007, Indonesia selalu tersingkir di fase grup.

Sementara itu, di Piala Asia U-23 2024, skuad Garuda Muda berhasil mencapai semifinal dan berkesempatan merebut tiket ke Olimpiade 2024 melalui playoff interkontinental melawan Guinea.

Meski akhirnya kalah 0-1, keberhasilan melaju hingga tahap tersebut merupakan pencapaian tertinggi Indonesia di kompetisi kelompok usia ini sejak terakhir kali tampil di Olimpiade 1956.

Baca Juga: Preview Australia vs Timnas Indonesia: Saatnya Garuda Rebut Kemenangan

Shin Tae-yong juga sukses memastikan Indonesia tampil di putaran final Piala Asia 2027. Selain itu, ia membawa Timnas Indonesia ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang menjadi pencapaian luar biasa dalam sejarah sepak bola Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI