Timnas Indonesia Kalahkan Australia Soal Nilai Skuad

Arif Budi Suara.Com
Rabu, 19 Maret 2025 | 11:38 WIB
Timnas Indonesia Kalahkan Australia Soal Nilai Skuad
Timnas Indonesia kalahkan nilai skuad Australia jelang bentrokan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Di sisi lain, nilai skuad Australia ternyata kalah jauh dari timnas Indonesia.

Nilai skuad Socceroos seperti dilansir dari Transfermarkt yaitu sebear Rp412,81 miliar.

Pemain termahal di Australia sendiri adalah dua pemain senior yaitu Mathew Ryan serta Cameron Burgess.

Cameron Burgess, rekan Elkan Baggott yang bela Australia. (Instagram/@cburgess95)
Cameron Burgess jadi pemain termahal di skuad Australia. (Instagram/@cburgess95)

Kedua pemain tersebut memiliki nilai pasar yang sama sebesar Rp43,45 miliar.

Walau begitu, modal menang dari nilai skuad tersebut bukan menjamin timnas Indonesia meraih tiga poin.

Akan tetapi, tetap saja hal tersebut menunjukkan bahwa timnas Indonesia punya kualitas pemain yang mumpuni.

Sebab, jarang-jarang nilai skuad timnas Indonesia bisa mengalahkan Australia yang notabene tim kuat Asia.

Nyatanya Australia sendiri sudah enam kali merasakan ajang Piala Dunia dengan capaian terbaiknya menuju 16 besar.

Sedangkan timnas Indonesia baru sekali main di Piala Dunia yang terjadi pada 1938, itu puun dengan nama Hindia Belanda.

Baca Juga: Prediksi Australia vs Timnas Indonesia: Formasi Masih Ala STY, Ole Romeny dan Septian Debut

Terlepas menang nilai skuad dari Australia, timnas Indonesia juga punya asa lolos ke Piala Dunia 2026.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI