Belum Tanding, 3 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Sudah Kena 'Serang' Pelatih Bahrain

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 18 Maret 2025 | 21:53 WIB
Belum Tanding, 3 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Sudah Kena 'Serang' Pelatih Bahrain
Pelatih tim nasional Bahrain, Dragan Talajic, melontarkan sindiran tajam terhadap langkah Indonesia yang menaturalisasi tiga pemain baru jelang lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret ini. (Instagram/@dragantalajic1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih tim nasional Bahrain, Dragan Talajic, melontarkan sindiran tajam terhadap langkah Indonesia yang menaturalisasi tiga pemain baru jelang lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret ini.

Pernyataan ini mencuat menjelang pertemuan antara Bahrain dan Indonesia yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 25 Maret 2025.

Dragan Talajic menyoroti kehadiran tiga pemain naturalisasi baru dalam skuad Indonesia, yakni Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Dean James.

Dalam komentarnya, Talajic menyatakan bahwa dengan adanya pemain-pemain tersebut, timnya seolah-olah akan menghadapi tim Belanda.

"Setiap kali menghadapi Indonesia, selalu ada pemain baru. Kini, ada satu kiper dari Serie A dan dua dari liga Belanda, kita serasa melawan Belanda," ujar Talajic, dikutip dari Gulf Daily News Online.

Meskipun demikian, Talajic menegaskan bahwa timnya siap menghadapi tantangan tersebut dan tidak merasa gentar. "Kami siap menghadapi apa pun dan akan menunjukkan kemampuan kami. Tidak ada rasa takut," tambahnya.

Profil 3 Pemain Naturalisasi Baru yang Disindir Pelatih Bahrain

1. Emil Audero Mulyadi

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya buka suara terkait misteri 'menghilangnya' kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. [Dok. IG Timnas Indonesia]
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya buka suara terkait misteri 'menghilangnya' kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. [Dok. IG Timnas Indonesia]

Emil Audero lahir pada 18 Januari 1997 di Mataram, Nusa Tenggara Barat. Ia memiliki ayah asal Lombok dan ibu berkewarganegaraan Italia.

Baca Juga: Rafael Struick: Timnas Indonesia Masih Underdog

Saat ini, Emil bermain sebagai penjaga gawang untuk klub Palermo FC di Serie B Italia dengan status pinjaman dari Como 1907 di Serie A. Sebelumnya, ia pernah membela klub-klub seperti Juventus, Sampdoria, dan Inter Milan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI