Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambut baik kehadiran Ole Romeny, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy di Timnas Indonesia. Lelaki yang juga menteri BUMN tersebut menilai keempat pemain ini seharusnya siap buat bertanding.
Timnas Indonesia akan terjun dalam pertandingan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda dijadwalkan menghadapi Australia serta Bahrain pada Maret 2025.
Tim Merah Putih terlebih dahulu akan bertandang ke markas Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret. Kemudian lima hari berikutnya menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Ole Romeny, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy menjadi empat dari 29 pemain yang diboyong pelatih Patrick Kluivert untuk dua pertandingan tersebut.
Ini merupakan pertama kalinya bagi mereka berbaju Timnas Indonesia.
Tentu ada kekhawatiran keempatnya kesulitan beradaptasi. Namun, Erick Thohir punya pandangan lain melihat keempat pemain anyar itu.

Erick Thohir menilai keempatnya dalam kondisi ideal untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Ole Romeny mulai rutin bermain dengan Oxford United di kasta kedua Liga Inggris.
Baca Juga: Coach Justin: Emil Audero Mau ke Timnas Indonesia karena Nggak Dipanggil Timnas Italia
Emil Audero juga menjadi kiper utama Palermo di Serie B Italia, kemudian Dean James pilar Go Ahead Eagles di Eredivisie.