Suara.com - Penyerang timnas Indonesia, Rafael Struick menegaskan bahwa skuad Garuda akan membuktikn bisa meraih kemenangan lawan Australia.
Timnas Indonesia dipandang sebelah mata jelang lawan Australia, Kamis (20/3/2025).
Rafael Struick mengakui bahwa tim Merah Putih memang tak diunggulkan.
Pasalnya dari sejarah pertemuan dua pertandingan terakhir menunjukkan hal tersebut.
Timnas Indonesia kalah 0-4 atas Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023 lalu.

"Kami bermain di Piala Asia dan kalah 4-0, tapi itu awal proses ini," ucap Rafael Struick.
"Pada pertandingan itu, dalam 20 menit awal kami bermain kuat dan seharunya bisa cetak gol."
"Namu, setelah itu Australia lebih banyak mengendalikan permainan dan Anda bisa melihat kualitas yang mereka miliki dengan mencetak empat gol," tambah penyerang 21 tahun tersebut.
Sedangkan di pertemuan pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rafael Struick dkk cuma bisa menahan imbang.
Baca Juga: Adu Mentereng Staf Pelatih Timnas Indonesia vs Timnas Australia, Siapa Lebih Hebat?
"Tapi saat pertemuan berikutnya, hasilnya 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia dan menurut saya itu hasil yang adil," jelas Struick.