Suara.com - Berikut prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia andai berhasil mengalahkan Australia dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia atau FIFA World Cup 2026 AFC Qualifiers pada Kamis, 20 Maret mendatang.
Merujuk laman Football Ranking, kemenangan atas Australia akan mendongrak Ranking FIFA Timnas Indonesia secara drastis.
Mereka mengakumulasi bahwa Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert bisa naik hingga 11 tingkat andai sukses membungkam tim berjuluk The Socceroos tersebut.
Saat ini, Timnas Indonesia untuk sementara menduduki peringkat 127 dalam Ranking FIFA, sementara Australia berada di posisi 26.
Jika menang, Tim Garuda mendapat 20,76 poin, sedangkan hasil imbang memberi tambahan 8,26 poin.
Kenaikan Signifikan Buat Timnas Indonesia

Saat ini, Indonesia memiliki 1.130,50 poin. Jika menang, poinnya naik menjadi 1.151,26, berpotensi mendongkrak Ranking FIFA hingga 11 tingkat.
Namun, posisi akhir juga bergantung pada hasil tim lain di FIFA Matchday.
Australia mendapat poin lebih sedikit jika menang karena peringkatnya lebih tinggi dari Timnas Indonesia.
Baca Juga: Patrick Kluivert Coret Asnawi Mangkualam, Erick Thohir Singgung Pemain Titipan

Berikut perhitungan poin laga Indonesia vs. Australia: