Mees Hilgers Puji Setinggi Langit Patrick Kluivert: Kami Akan Lebih Baik

Minggu, 16 Maret 2025 | 20:15 WIB
Mees Hilgers Puji Setinggi Langit Patrick Kluivert: Kami Akan Lebih Baik
Bek Timnas Indonesia yang juga FC Twente, Mees Hilgers, mengungkap keyakinannya terhadap skuad Timnas Indonesia menjelang laga krusial menghadapi Australia dan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (FIFA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, optimistis bahwa skuad Garuda mampu menghadapi tantangan besar di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dalam dua pertandingan krusial di Grup C, Indonesia akan berhadapan dengan Australia dan Bahrain, dua tim yang sama-sama berambisi melangkah ke putaran berikutnya.

Pertandingan pertama akan berlangsung di Sydney Football Stadium pada Kamis, 20 Maret 2025, di mana Indonesia akan bertandang ke markas Australia.

Mees Hilgers. (instagram.com/@meeshilgers)
Mees Hilgers. (instagram.com/@meeshilgers)

Lima hari berselang, pada Selasa, 25 Maret 2025, Tim Merah Putih akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Laga ini akan menjadi momen penting bagi Indonesia untuk mengamankan posisi di klasemen grup.

Saat ini, Timnas Indonesia menduduki peringkat ketiga Grup C dengan enam poin, hanya terpaut satu angka dari Australia di posisi kedua.

Mees Hilgers juga percaya bahwa di bawah kepemimpinan pelatih baru, performa tim akan semakin meningkat. (IG Mees Hilgers)
Mees Hilgers juga percaya bahwa di bawah kepemimpinan pelatih baru, performa tim akan semakin meningkat. (IG Mees Hilgers)

Namun, persaingan masih sangat ketat karena Arab Saudi, Bahrain, dan China memiliki jumlah poin yang hampir sama.

Situasi ini menjadikan dua laga mendatang sebagai penentu nasib Timnas Indonesia dalam perburuan tiket ke putaran selanjutnya.

Mees Hilgers yakin bahwa Indonesia memiliki peluang besar untuk meraih kemenangan, terutama dengan kehadiran pelatih baru, Patrick Kluivert.

Baca Juga: Justin Hubner Jadi Pemain Timnas Indonesia Pertama Tiba di Sydney

Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) menyoroti Mees Hilgers, bek tengah andalan Timnas Indonesia, yang semakin menunjukkan kualitasnya dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026.  (IG Mees Hilgers)
Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) menyoroti Mees Hilgers, bek tengah andalan Timnas Indonesia, yang semakin menunjukkan kualitasnya dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026. (IG Mees Hilgers)

Mantan bintang Barcelona ini resmi diperkenalkan sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia oleh PSSI pada 12 Januari 2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI