Rangkuman Perjalanan Timnas Indonesia dari Babak 1 Hingga Akhir Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Minggu, 16 Maret 2025 | 14:57 WIB
Rangkuman Perjalanan Timnas Indonesia dari Babak 1 Hingga Akhir Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Berikut ini rangkuman perjalanan timnas Indonesia selama arungi babak 1 hingga Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. (IG Timnas Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia menghadapi tantangan besar dalam laga tandang di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari tujuh pertandingan yang telah dilakoni di luar kandang, skuad Garuda hanya berhasil meraih dua kemenangan, keduanya melawan sesama tim ASEAN.

Berikut ini rangkuman perjalanan timnas Indonesia selama arungi babak 1 hingga Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dua Kemenangan di Tandang

Kemenangan pertama Indonesia terjadi di ronde awal saat menghadapi Brunei Darussalam pada 17 Oktober 2023.

Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia tampil dominan dan menang telak 6-0.

Gol kemenangan diciptakan oleh Hokky Caraka (dua gol), serta tambahan dari Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Rizky Ridho, dan Ramadhan Sananta.

Memasuki babak kedua kualifikasi, kemenangan tandang kembali diraih saat menghadapi Vietnam.

Dengan tambahan amunisi seperti Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Jay Idzes, skuad Garuda mampu mengalahkan tuan rumah dengan skor meyakinkan 3-0.

Thom Haye sebut tambahan empat pemain keturunan tidak akan merusak chemistry yang terbangun di timnas Indonesia. (Dok. PSSI)
Thom Haye sebut tambahan empat pemain keturunan tidak akan merusak chemistry yang terbangun di timnas Indonesia. (Dok. PSSI)

Tiga gol di Stadion My Dinh, Hanoi, dicetak oleh Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta.

Baca Juga: Maarten Paes: Saya Menghapus Instagram dan Tiktok

Tantangan di Babak Ketiga

Memasuki babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia belum mampu meraih kemenangan dalam laga tandang.

Dari tiga pertandingan, Indonesia mencatatkan dua hasil imbang dan satu kekalahan.

Skuad asuhan Shin Tae-yong berhasil mencuri satu poin dari Arab Saudi dan Bahrain, dengan masing-masing pertandingan berakhir imbang 1-1 dan 2-2.

Namun, saat bertandang ke China, Indonesia harus menelan kekalahan dengan skor tipis 1-2.

Statistik Laga Tandang Indonesia

Dalam tujuh laga tandang yang telah dilakoni, Timnas Indonesia berhasil mencetak total 15 gol.

Di sisi lain, pertahanan masih menjadi tantangan dengan 11 kali kebobolan, serta hanya dua kali mencatatkan clean sheet.

Ujian Berikutnya: Australia Menanti

Timnas Indonesia akan menghadapi ujian berat berikutnya di laga tandang saat bertemu Australia pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Duel akan berlangsung di Sydney Football Stadium pada Kamis (20/3/2025). Bisakah skuad Garuda meraih kemenangan perdana di babak ketiga?

Rekap Hasil Laga Tandang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Babak I

Brunei Darussalam 0-6 Indonesia

Babak II

Irak 5-1 Indonesia
Filipina 1-1 Indonesia
Vietnam 0-3 Indonesia

Babak III

Arab Saudi 1-1 Indonesia
Bahrain 2-2 Indonesia
China 2-1 Indonesia

Menang harga mati...

Timnas Indonesia bersiap menghadapi tantangan besar di babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Skuad Garuda menargetkan kemenangan saat bertandang ke markas Australia dalam laga yang akan berlangsung pada 20 Maret 2025 di Stadion Allianz, Sydney.

Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, menegaskan bahwa timnya tidak hanya sekadar bertanding, tetapi memiliki ambisi meraih tiga poin penuh.

Menurutnya, setiap laga adalah kesempatan untuk menang, dan skuad Garuda tidak akan pergi ke Australia hanya untuk bermain aman dengan hasil imbang.

Setelah melawan Australia, Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Laga ini juga menjadi kesempatan bagi pasukan Merah Putih untuk mengamankan poin penuh di hadapan pendukung sendiri.

Haye optimistis timnya mampu meraih hasil maksimal dalam dua pertandingan penting ini.

Ia menargetkan enam poin dari dua laga, yang bisa menjadi modal berharga bagi Indonesia untuk terus melaju dalam kompetisi ini.

"Kami tak akan pergi ke Australia untuk mengincar hasil imbang. Kami ingin menang," kata Thom Haye dari saluran Youtube pribadinya.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga Grup C dengan koleksi enam poin dari enam pertandingan.

Persaingan semakin ketat karena perbedaan poin dengan Australia di posisi kedua hanya terpaut satu angka.

Selain itu, Indonesia memiliki poin yang sama dengan tiga tim lain yang berada di bawahnya, membuat setiap laga berikutnya menjadi krusial.

Berdasarkan regulasi, dua tim teratas di klasemen akan langsung lolos ke Piala Dunia 2026.

Sementara itu, peringkat ketiga dan keempat masih berkesempatan tampil di babak play-off, sedangkan dua tim terbawah akan tersingkir dari persaingan.

Dengan situasi ini, Timnas Indonesia wajib menghindari kekalahan dalam laga melawan Australia dan Bahrain agar peluang lolos tetap terjaga.

Dukungan penuh dari para suporter dan strategi matang dari tim pelatih menjadi kunci untuk mencapai target yang telah ditetapkan

Dengan tantangan besar di depan mata, Timnas Indonesia perlu memanfaatkan setiap peluang untuk memperbaiki performa tandang mereka. Akankah kemenangan pertama di babak ketiga datang saat menghadapi Australia?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI