Suara.com - Berikut ini perbandingan harga pasar Timnas Indonesia vs Australia per Kamis 13 Maret 2025. Timnas Indonesia mengalami lonjakan signifikan dalam nilai pasar setelah tiga pemain, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy, resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Kehadiran mereka semakin memperkuat komposisi skuad Garuda, terutama menjelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Australia dan Bahrain.
Berdasarkan data terbaru dari Transfermarkt, nilai pasar Timnas Indonesia kini mencapai sekitar Rp537 miliar.
Kenaikan ini tidak lepas dari keberadaan pemain-pemain yang berkarier di liga-liga top Eropa dan Amerika Serikat, seperti Mees Hilgers, Kevin Diks, Jay Idzes, Calvin Verdonk, dan Maarten Paes.
Sebagai perbandingan, Timnas Australia memiliki nilai pasar lebih tinggi, yakni sekitar Rp678 miliar.
Nominal tersebut berdasarkan daftar pemain yang dipanggil untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, meski belum memperhitungkan beberapa pemain yang sedang mengalami cedera atau skorsing akibat akumulasi kartu.
Perbandingan Nilai Pasar Pemain Kunci Timnas Indonesia dan Australia