3 Pemain yang Berpotensi Jadi Kapten Timnas Indonesia saat Hadapi Australia dan Bahrain

Irwan Febri Suara.Com
Kamis, 13 Maret 2025 | 06:05 WIB
3 Pemain yang Berpotensi Jadi Kapten Timnas Indonesia saat Hadapi Australia dan Bahrain
Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes. [Instagram Jay Idzes]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebab, dia pernah ditunjuk Shin Tae-yong menjadi kapten pada laga melawan Vietnam pada 21 Maret 2024. Padahal, pemain berusia 23 tahun itu punya potensi besar untuk menjadi pemimpin.

Setidaknya itu sudah dibuktikan Ridho ketika menjalankan peran sebagai kapten Persija Jakarta sepanjang musim ini. Ini bisa jadi modal Ridho memimpin skuad Garuda di lapangan.

3. Jay Idzes

Jay Idzes saat membela Timnas Indonesia di laga melawan Australia (the-afc.com)
Jay Idzes saat membela Timnas Indonesia di laga melawan Australia (the-afc.com)

Tentu saja, dari semua nama pemain yang ada di skuad Timnas Indonesia, Jay Idzes tampaknya masih bakal menjadi kandidat terkuat yang ditunjuk Patrick Kluivert untuk menjadi kapten pada laga melawan Australia dan Bahrain.

Sebab, bek berusia 24 tahun itu sudah membuktikan kualitasnya saat lima kali menjadi kapten Timnas Indonesia. Kepemimpinannya sudah terlihat sangat baik sehingga layak mendapatkan kepercayaan.

Yang menarik, Jay Idzes kini mulai dipercaya jadi kapten bersama klubnya, Venezia, Setidaknya, dia sudah mendapatkan tugas itu pada enam pertandingan beruntun di Serie A 2024/2025.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI