Siapa Lars Knuiman? Pemain Keturunan Vitesse Wajahnya Bikin Salfok Warganet

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 12 Maret 2025 | 15:45 WIB
Siapa Lars Knuiman? Pemain Keturunan Vitesse Wajahnya Bikin Salfok Warganet
Pemain keturunan Indonesia, Lars Knuiman. [Dok. IG/lars_kn3]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perawakan dan penampilan pemain keturunan Indonesia, Lars Knuiman, bikin netizen jadi salah fokus (salfok) karena dianggap tidak sesuai dengan usianya.

Menurut informasi yang dikumpulkan dari berbagai sumber, Knuiman lahir di Nijmegen, Belanda, pada 2 Juli 2008. Artinya usia Lars saat ini belum 17 tahun.

Tapi penampilan, khususnya wajah dari Lars disebut netizen tidak sesuai dengan usianya. Banyak yang menyebut wajah sang pemain harusnya di usia 20-an sampai 30-an.

Selain wajahnya, tinggi dari Lars Knuiman juga sangat menonjol di pemain usianya yaitu 187 cm.

“Dewasa banget 16 tahun,” ujar akun @zanwwtxxx di unggahan Instagram @futboll.indonesiaa.

“Wajahnya bapakable banget, ku kira di awal 24+ (tahun),” komentar akun @4.4.2.fotxxx.

Terlepas dari wajahnya yang bikin netizen salfok, munculnya Lars Knuiman sebagai pemain keturunan Indonesia lainnya di Eropa menambah talent pool.

Pemain keturunan Indonesia, Lars Knuiman. [Dok. IG/lars_kn3]
Pemain keturunan Indonesia, Lars Knuiman. [Dok. IG/lars_kn3]

Dikabarkan jika Lars memiliki darah keturunan Indonesia dari kakek sisi Ibu. Kakek Lars dari ibunya dikabarkan lahir di Padang, Sumatera Barat.

Dengan tubuh jangkung yang dimilikinya, Lars saat ini bermain sebagai bek tengah di Vitesse Arnhem U-17. Di musim 2024/25, ia juga dimainkan di Tim U-19 Vitesse dan sudah bermain empat kali di kompetisi U-19 Belanda.

Baca Juga: Pundit Bongkar Penyebab Asnawi Mangkualam dan Witan Sulaeman Tak Dipakai Patrick Kluivert, Bukan Tidak Jago Tapi

Sebelum bergabung dengan Vitesse, Lars Knuiman mengawali perjalanan karir sepak bolanya sejak usia 4 tahun dengan bergabung ke klub SV Orion Nijmegen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI