Sandy Walsh Cetak Satu Assist Jelang Gabung Timnas Indonesia

Jelang bergabung ke timnas Indonesia, Sandy Walsh catatkan satu assist di Yokohama F Marinos.
Suara.com - Pemain timnas Indonesia, Sandy Walsh tampil apik bersama klubnya, Yokohama F Marinos dengan mencatatkan satu assist.
Yokohama F Marinos melawan Shanghai Port FC di leg kedua 16 besar AFC CHampions League Elite, Selasa (11/3/2025).
Sandy Walsh turun sebagai starter dan menempati posisi bek tengah.
Tampil di depan publik sendiri, Yokohama F Marinos tampil dominan dengan unggul dua gol lebih dulu melalui Daiya Tono serta Anderson Lopes.
Baca Juga: Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!
Shanghai Port FC sempat memperkecil keteringgalannya melalui gol Leonardo.

Akan tetapi, klub Sandy Walsh kembali menggila di sisa pertandingan.
Yan Matheus mencetak gol ketika kemudian Anderson Lopes mencatatkan brace.
Nah, gol keempat Yokohama F Marinos ini tercipta berkat kontribusi Sandy Walsh.
Bek berusia 29 tahun tersebut melepaskan tendangan mendatar usai memanfaatkan bola yang sepak pojok yang memantul.
Baca Juga: Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
Tendangan Sandy Walsh akhirnya bisa dijangkau oleh Anderson Loper yang kemudian bisa mencetak gol.