"Saya menunggu Marhoon dan Komail, mereka pemain terpenting kami dan insyaallah mereka akan datang tanpa cedera," jelasnya.
Adapun pelatih 59 tahun tersebut menegaskan bahwa Bahrain ingin mengincar dua kemenangan saat melawan Jepang dan timnas Indonesia.
Padahal di leg pertama melawan Jepang, Bahrain kena bantai telak dengan skor 5-0 atas Samurai Biru.
Lalu Dilmun Warriors juga gagal menang saat menghadapi timnas Indonesia.

Bahkan pertandingan tersebut berakhir kontroversial karena timnas Indonesia sejatinya sudah unggul 2-1 jelang berakhirnya pertandingan.
Akan tetapi, wasit malah tidak meniup peluit walau waktu sudah habis.
Bahrain pun akhirnya bisa memanfaatkan itu untuk menyamakan kedudukan dan skor berakhir 2-2.