Alasan Emil Audero Cs Belum Bisa Bela Timnas Indonesia Meski Resmi Dinaturalisasi

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 11 Maret 2025 | 13:13 WIB
Alasan Emil Audero Cs Belum Bisa Bela Timnas Indonesia Meski Resmi Dinaturalisasi
Tiga pemain keturunan termasuk Emil Audero butuh melakukan perindahan federasi di FIFA selepas resmi dinaturalisasi demi bisa membela Timnas Indonesia. [Dok. IG/emil_audero]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak tiga pemain keturunan Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero telah resmi dinaturalisasi, Senin (10/3/2025) malam WIB. Meski demikian, mereka tidak bisa langsung membela Timnas Indonesia.

Selepas menjalani sumpah WNI di kota Roma, Italia, Emil Audero dan kawan-kawan tinggal satu tahap lagi untuk dapat membela Timnas Indonesia.

Langkah terakhir yang harus dijalani tiga pemain naturalisasi itu adalah mengurus proses perpindahan federasi.

“Masih ada satu tahap lagi yaitu perpindahan federasi FIFA sebelum mendaftarkan mereka ke skuad Timnas Indonesia,” jelas Erick Thohir dalam akun Instagramnya, Selasa (11/3/2025).

Joey dan Dean saat ini terdaftar dalam federasi sepak bola Belanda (KNVB), sementara Emil masih berada di bawah naungan federasi sepak bola Italia (FIGC).

Untuk bisa bermain membela Indonesia, mereka harus menyelesaikan proses perpindahan ke Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy dan Dean Ruben James resmi jadi warga negara Indonesia atau WNI. (Dok KBRI Italia)
Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy dan Dean Ruben James resmi jadi warga negara Indonesia atau WNI. (Dok KBRI Italia)

Tahapan ini menjadi penentu akhir sebelum mereka dapat resmi masuk ke dalam skuad timnas Indonesia yang akan menghadapi dua laga penting pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tim Garuda dijadwalkan bertanding melawan Australia pada 20 Maret di Sydney dan Bahrain pada 25 Maret di Jakarta. Batas akhir pendaftaran pemain untuk lanjutan kualifikasi ini ditetapkan pada Kamis (13/3).

Jika semua proses berjalan lancar, ketiga pemain tersebut akan bergabung dengan 27 pemain lainnya yang telah mendapatkan panggilan dari pelatih timnas, Patrick Kluivert, pada Minggu (9/3).

Baca Juga: Mees Hilgers Kena Sentil Jelang Lawan Australia, Diminta Perbaiki 3 Aspek

"Kita doakan Emil, Dean dan Joey bisa membela Timnas Indonesia untuk pertandingan melawan Australia dan Bahrain pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia," harap Erick.

Saat ini, Joey bermain untuk klub Belgia, Lommel SK, Dean membela klub Go Ahead Eagles di Liga Belanda (Eredivisie), sementara Emil memperkuat Palermo FC di Italia.

Emil Audero dan kawan-kawan diproyeksikan tampil saat Timnas Indonesia menghadapi Australia dan Bahrain dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona ASia.

Skuad Garuda akan bertandang ke markas Australia di Sydney pada 20 Maret, sebelum menjamu Bahrain lima hari berselang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI