Suara.com - Pemain keturunan Batak, Samuel Silalahi, resmi dipanggil Timnas Norwegia dan satu tim dengan gelandang SK Brann, Markus Haaland.
Kabar dipanggilnya Samuel Silalahi ke Timnas Norwegia ini diketahui lewat unggahan pada akun Instagram pribadi pemain berusia 19 tahun itu.
Dalam unggahan itu terlihat nama Samuel Silalahi sebagai pemain terakhir yang dipanggil memperkuat Timnas Norwegia.
Akan tetapi, Samuel Silalahi tidak akan berada satu tim dengan Erling Haaland, karena ia dipanggil memperkuat Timnas Norwegia U-21. Ia satu tim dengan Markus Haaland.
Samuel diketahui saat ini bermain untuk Stromsgodset Toppfotball di Liga Norwegia, kompetisi kasta tertinggi sepak bola Norwegia.
Di musim 2024 lalu, tim ini mengakhiri kompetisi dengan berada di peringkat ketujuh dari total 16 kontestan yang ikut bertanding.
Karier profesional Samuel diawali pada Oktober 2023 saat bergabung dengan Stromsgodset Toppfotball, tetapi debutnya baru terjadi pada April 2024.
Tak main-main, Stromsgodset Toppfotball mengontrak Samuel Silalahi dengan durasi jangka panjang hingga tiga tahun sejak awal kontraknya atau sampai 2027.
Samuel berpaspor Norwegia dan tentu jika bisa menembus Timnas Norwegia, peluang membela Timnas Indonesia akan sangat kecil.
Baca Juga: 3 Pemain Langganan Timnas yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert, Siapa Saja?
Meski begitu, rasa cintanya ke Tanah Air masih ada dan itu terlihat saat ia pulang kampung ke Sumatera Utara beberapa waktu yang lalu.