Suara.com - Nasib kurang beruntung dialami Asnawi Mangkualam, tampil impresif di Liga Thailand tetapi tidak dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia.
Asnawi Mangkualam menjadi salah satu pemain yang tidak dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Hal ini tentu mengejutkan jika mengingat kembali pernyataan Patrick Kluivert soal pentingnya memiliki menit bermain reguler di klub.
Asnawi Mangkualam hijrah ke Liga Thailand pada Januari 2024 lalu, bergabung dengan salah satu klub besar sekaligus milik presiden federasi, Port FC.
Di musim ini, Asnawi berhasil mencatat 22 pertandingan di Liga Thailand dengan mencatatkan satu gol dan satu assist, total 1,497 menit bermain.
Asnawi juga bermain sekali di Piala FA Thailand, sekali di Thai League Cup dengan mencatatkan dua assist serta enam kali di Liga Champions Asia 2.
Meski tampil gacor untuk klubnya, Asnawi tidak menarik perhatian Kluivert yang lebih memilih para pemain keturunan.
Posisi bek kanan Timnas Indonesia memang memiliki banyak opsi, mulai Sandy Walsh, Kevin Diks hingga Eliano Reijnders.
Ketiga pemain keturunan ini lebih dipercaya Kluivert, ketimbang sosok yang sebelumnya dipercaya sebagai kapten Timnas Indonesia.
Baca Juga: Patrick Kluivert Menyesal Deh, 3 Kerugian Elkan Baggott Tak Bela Timnas Indonesia
Cukup miris jika dilihat dengan statistik milik Asnawi, padahal belum lama ini ia juga masuk 11 pemain terbaik Liga Thailand 2024/2025.