Profil Catur Adi Prianto, Bos Persiba Balikpapan yang Tersandung Narkoba hingga Ditangkap Polisi!

Riki Chandra Suara.Com
Senin, 10 Maret 2025 | 12:52 WIB
Profil Catur Adi Prianto, Bos Persiba Balikpapan yang Tersandung Narkoba hingga Ditangkap Polisi!
Profil Catur Adi Prianto, Direktur Persiba Balikpapan yang terjerat kasus narkoba hingga ditangkap polisi. [Dok. Instagram Catur Adi Prianto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri menangkap Direktur Persiba Balikpapan Catur Adi Prianto atas dugaan keterlibatannya dalam kasus narkoba.

Informasi ini dibenarkan Direktur Tindak Pidana Narkoba (Dirtipidnarkoba) Bareskrim Polri, Brigjen Pol Mukti Juharsa.

"Iya, (Catur Adi Prianto) ditangkap," kata Mukti saat dikonfirmasi awak media di Jakarta, Senin (10/3/2025).

Meski demikian, pihak kepolisian belum memberikan keterangan lebih lanjut mengenai detail kasus yang menjerat Kapolresta Balikpapan tersebut.

Mukti menyebut informasi lebih lengkap akan disampaikan dalam jumpa pers yang dijadwalkan berlangsung hari ini. "Nanti lengkapnya saat doorstop," ujarnya, dikutip dari Antara.

Siapa Catur Adi Prianto?

Nama Catur Adi Prianto makin dikenal sejak menjadi Direktur Persiba Balikpapan. Dia berperan dalam membawa tim berjuluk Beruang Madu naik ke Liga 2 sejak awal musim PNM Liga Nusantara bergulir.

Selain aktif di dunia sepak bola, Catur Adi Prianto juga dikenal sebagai pelaku usaha kuliner di Balikpapan. Dia memiliki dua cabang warung lalapan yang telah beroperasi cukup lama.

Profil Catur Adi Prianto, Direktur Persiba Balikpapan yang terjerat kasus narkoba hingga ditangkap polisi. [Dok. Instagram Catur Adi Prianto]
Profil Catur Adi Prianto, Direktur Persiba Balikpapan yang terjerat kasus narkoba hingga ditangkap polisi. [Dok. Instagram Catur Adi Prianto]

Catur Adi Prianto juga pernah menjabat sebagai Manajer Klub Sepak Bola Yanma Polda Kaltim dan Persiba U-17 yang berlaga di Piala Soeratin U-17 Zona Kaltim.

Sebelum terjun ke dunia bisnis dan olahraga, Catur Adi Prianto merupakan anggota Polda Kaltim dan pernah bertugas sebagai analis di Subdit I Ditresnarkoba Polda Kaltim.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI