Pelatih Palermo, Alessio Dionisi, tetap memberikan apresiasi atas kerja keras timnya.

Ia menilai tim telah menunjukkan mentalitas yang kuat dengan segera bangkit usai kebobolan di menit awal.
Namun, ia juga mengakui bahwa hasil imbang ini cukup disayangkan karena Palermo memiliki peluang untuk meraih tiga poin, terutama setelah unggul jumlah pemain.
Dionisi menyoroti bagaimana Sampdoria bermain lebih defensif setelah kehilangan satu pemain, sehingga Palermo kesulitan menembus pertahanan lawan.
Meskipun begitu, ia menilai performa timnya menunjukkan perkembangan positif dan berharap Palermo bisa lebih efektif dalam memanfaatkan peluang di pertandingan selanjutnya.
"Kami memainkan pertandingan yang hebat, anak-anak bermain sangat bagus. Meskipun kesalahan awal yang dapat membahayakan segalanya, ini bukanlah masalahnya dan juga bukan hal biasa. Tapi tim langsung menunjukkan semangat, setelah 50 detik awal tertinggal," kata dia.