3 Pemain Minim Menit Bermain yang Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia

Irwan Febri Suara.Com
Senin, 10 Maret 2025 | 00:05 WIB
3 Pemain Minim Menit Bermain yang Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
Nathan Tjoe-A-On saat membela Timnas Indonesia di laga melawan China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Skuad Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert menggelegar dengan 27 pemain yang dipanggil, tetapi tiga di antaranya justru memiliki menit bermain minim.

Salah satu syarat bisa dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia adalah memiliki menit bermain reguler di klub masing-masing.

Akan tetapi, syarat itu seperti dilanggar sendiri oleh Patrick Kluivert dengan memanggil pemain minim menit bermain di klubnya.

Patrick Kluivert telah memanggil 27 pemain ke Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain.

Dari nama-nama yang ada, tiga pemain di antaranya tidak memiliki menit bermain yang cukup bahkan cenderung kurang.

Lantas siapa saja para pemain tersebut? berikut tiga pemain minim bermain yang dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia.

1. Marselino Ferdinan

Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. (Instagram/@marselinoferdinan10)
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. (Instagram/@marselinoferdinan10)

Bergabung Oxford United sejak Agustus 2024 lalu, nyatanya Marselino Ferdinan belum sekalipun mencatatkan menit bermain di Divisi Championship.

Marselino memang sudah debut untuk Oxford United di Piala FA dengan hanya satu menit bermain di waktu normal.

Baca Juga: Berapa Tinggi Septian Bagaskara? Debutan Baru di Timnas Indonesia

Setelah itu Marselino hanya kerap bermain untuk tim kelompok umur Oxford United, dan tentu bukan target yang ingin dicapai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI