Persib Hadapi Tuan Rumah Semen Padang, Teja Senang Pulang Kampung

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 09 Maret 2025 | 19:22 WIB
Persib Hadapi Tuan Rumah Semen Padang, Teja Senang Pulang Kampung
Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam. [Foto: Liga Indonesia Baru]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung akan menghadapi Semen Padang, dalam pertandingan lanjut BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion H. Agus Salim, Padang, Senin (10/3/2025) malam.

Pertandingan tandang pekan ke-27 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 ini, menjadi momen berharta bagi penjaga gawang Persib, Teja Paku Alam di mana dirinya berkesempatan pulang kampung.

Selama kompetisi Liga 1 bergulir, Teja fokus bersama skuat Maung Bandung, sehingga laga tandang kali ini menjadi momen baginya untuk bertemu dengan keluarga di tanah kelahiran. 

"Senang karena sekalian pulang kampung ke Padang. Pastinya kalau main ke Padang itu bisa ketemu sama keluarga," kata Teja Paku Alam.

Meski demikian, tujuan utamanya datang ke Padang yakni untuk melakoni pertandingan tandang BRI Liga 1 2024/2025 menghadapi Semen Padang.

Sehingga, Teja mengaku siap untuk menampilkan permainan terbaiknya dan menjaga gawang Persib agar tidak kebobolan, jika pada laga tersebut diberikan kesempatan untuk bertanding.

"Tapi meski main di Padang, balik lagi, kita harus mendapatkan tiga poin walaupun main di sana," ucap Teja.

Secara kondisi, Teja mengaku dalam keadaan bugar setelah sempat beristirahat untuk memulihkan kondisinya.

"Sejauh ini sudah aman, kemarin cuma cedera ringan tapi sekarang sudah (pulih)," tegasnya.

Baca Juga: Siapkan Strategi, Pelatih Persib Nilai 8 Laga Sisa di BRI Liga 1 Seperti Final Piala Dunia

Terkait kekuatan mantan timnya, penjaga gawang bernomor punggung 14 ini menilai Semen Padang merupakan tim kuat dan dihuni banyak pemain berkualitas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI