Suara.com - Persib Bandung tidak akan diperkuat oleh Nick Kuipers dan Ryan Kurnia, pada pertandingan tandang BRI Liga 1 2024/2025 menghadapi Semen Padang di Stadion H. Agus Salim, Padang, Senin (10/3/2025).
Kedua pemain tersebut tidak dapat tampil memperkuat skuat Maung Bandung, lantaran mendapatkan akumulasi kartu kuning.
Nick Kuipers dan Ryan Kurnia mendapatkan kartu kuning di pertandingan pekan ke-26 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 menghadapi Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (5/3/2025).
Meski harus kehilangan kedua pemain tersebut pada pertandingan tandang pekan ke-27 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025, pelatih Persib, Bojan Hodak, tidak merasa khawatir.
Bojan mengaku tetap optimis, skuat Maung Bandung bisa tampil maksimal pada pertandingan tersebut, lantaran Persib masih memiliki stok pemain yang bisa menggantikan keduanya.
Selain itu, menurut pelatih asal Kroasia ini, seluruh pemain yang ada di tim Persib memiliki tanggung jawab yang sama, sehingga siapapun yang mendapat kesempatan tampil wajib menampilkan permainan terbaiknya.
"Kami masih memiliki cukup pemain. Mereka juga harus menunjukkan bahwa mereka digaji," tegas Bojan Hodak.
![Persib sendiri rencananya akan membawa sebanyak 22 pemain ke Padang, untuk persiapan menghadapi pertandingan pekan ke-27 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025. [Suara.com/Rahman]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/06/17059-bojan-hodak.jpg)
Persib sendiri rencananya akan membawa sebanyak 22 pemain ke Padang, untuk persiapan menghadapi pertandingan pekan ke-27 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.
Selain itu, jika biasanya H-2 menjelang pertandingan tandang skuat Maung Bandung sudah berangkat meninggalkan Kota Bandung.
Baca Juga: Calvin Verdonk Menghilang
Namun, kali ini Persib dijadwalkan akan berangkat H-1 ke Padang.
Pelatih yang sempat menangani PSM Makassar menuturkan, ada beberapa pertimbangan yang membuat Persib memutuskan untuk berangkat ke Padang H-1 atau Minggu (9/3/2025).

Salah satu alasannya yakni Bojan Hodak ingin mematangkan persiapan skuat Maung Bandung di Bandung, sehingga saat sampai Padang Persib tinggal uji coba lapangan atau official training.
"Karena kami bisa melakukan latihan malam sehari sebelum pertandingan. Jadi lebih baik bagi kami tetap berlatih satu kali Sabtu di sini dan terbang pagi keesokan harinya," jelas Bojan.
Sementara itu, Persib memiliki modal yang cukup bagus untuk menghadapi Semen Padang, lantaran di laga sebelumnya pada pekan ke-27 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 skuat Maung Bandung berhasil meraih kemenangan.
Persib di pekan ke-27 berhasil menaklukkan Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (5/3/2025) dengan skor telak 4-1.
Dengan kemenangan tersebut, motivasi dan kepercayaan diri pemain Persib meningkat dan skuat Maung Bandung memiliki target untuk melanjutkan tren positif saat tandang ke markas Semen Padang.
Kontributor : Rahman