Ucapan dari Eliano ini pun disambut hangat oleh netizen Tanah Air yang juga tak sabar bertemu kembali dengan bintang PEC Zwolle itu.
Apalagi, pertemuan terakhir antara fans Timnas Indonesia dengan Eliano terjadi hampir lima bulan lalu, yakni saat skuad Garuda menghadapi Jepang dan Arab Saudi di Stadion GBK.
Sayangnya di dua pertandingan melawan Jepang dan Arab Saudi tersebut Eliano tak diturunkan oleh Shin Tae-yong dengan alasan taktikal.
Kini banyak yang meyakini pergantian kepelatihan dari Shin Tae-yong ke Patrick Kluivert akan membuat Eliano mendapat kesempatan di Timnas Indonesia.
Jika melihat posisi yang dimainkan Eliano Reijnders, tampaknya sulit bagi Patrick Kluivert untuk mengandalkannya di Timnas Indonesia.
Pasalnya, Eliano sendiri bermain sebagai bek kanan di PEC Zwolle musim ini, sedangkan pos bek kanan Timnas Indonesia seakan sudah memiliki pemilik.