Kevin Diks Cedera, Patrick Kluivert Tidak Perlu Pusing

Jum'at, 07 Maret 2025 | 14:15 WIB
Kevin Diks Cedera, Patrick Kluivert Tidak Perlu Pusing
Kevin Diks alami cedera saat bela FC Copenhagen. Ia berpotensi absen bela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Instagram/@kevindiks2)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabarnya cederanya Kevin Diks seharusnya tidak membuat Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert pusing. Pasalnya, ada beberapa pemain yang memiliki kualitas bisa menggantikannya.

Kevin Diks cedera saat membela timnya FC Copenhagen melawan Chelsea di Stadion Parken dalam laga leg pertama 16 besar EUFA Conference League 2024/2025, Jumat (7/3/2025) dini hari WIB.

Ada laporan yang mengatakan cedera Kevin Diks cukup parah. Tentu ini bisa mengancam pemanggilannya ke Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan lanjutan Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Skuad Garuda akan melawan Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret, kemudian lima hari setelahnya menghadapi Bahrain di Stadion GBK. Tentu, tidak ada Kevin Diks merugikan Timnas Indonesia.

Namun, Patrick Kluivert seharusnya tidak perlu khawatir. Posisi yang biasa dimainkan Kevin Diks sebagai bek, ada pemain lain bisa menempatinya juga.

Stok lini pertahanan Timnas Indnonesia terbilang mewah diisi pemain-pemain jempolan. Ada pemain Persija Jakarta, Rizky Ridho yang bisa menggantikan Kevin Diks.

Selain itu ada pemain FC Twente, Mees Hilgers yang siap diduetkan bersama kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes. Ada lagi penggawa Wolves U-21 Justin Hubner yang lihai tampil sebagai center bek.

Belum lagi ada tambahan dua pemain naturalisasi yang kini sedang diproses oleh PSSI yaitu Dean James dan Joey Pelupessy. Kedua pemain tersebut bisa diturunkan sebagai bek tengah.

Baca Juga: Media Vietnam Prediksikan Wakil Indonesia di ASEAN All Stars, Para Pendukung Siap-Siap Kecewa

Timnas Indonesia juga punya pemain-pemain yang bisa di tempatkan sebagai bek tengah meski bukan posisi aslinya. Sebut saja Sandy Walsh dan Nathan Tjoe-A-On.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI