Suara.com - Imbas dari komentar kontroversialnya, netizen meminta tiga putra Ahmad Dhani, yakni Al, El, dan Dul agar dijodohkan dengan gadis Zimbabwe untuk menghasilkan pemain bagi Timnas Indonesia.
Jagat sepak bola Tanah Air belakangan dibuat heboh dengan komentar kontroversial musisi sekaligus anggota DPR RI, Ahmad Dhani, terkait naturalisasi pemain keturunan untuk Timnas Indonesia.
Komentar kontroversialnya itu ditelurkan saat anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra itu hadir dalam sidang DPR terkait naturalisasi Emil Audero Mulyadi, Joey Pelupessy, dan Dean James.

Dalam sidang tersebut, Ahmad Dhani mengusulkan untuk mengurangi pemain-pemain dari ras Eropa atau kulit putih untuk Timnas Indonesia.
Tak cukup sampai di situ, suami Mulan Jameela ini juga meminta PSSI menaturalisasi pemain yang memiliki ras yang sama dengan Indonesia.
“Kalau bisa dicari yang mungkin dari rasnya yang mirip-mirip dengan kita. Entah itu dari Korea, atau dari Afrika yang mirip-mirip kita, gitu,” tutur Ahmad Dhani.
Komentar kontroversialnya pun berlanjut saat Ahmad Dhani menyarankan agar PSSI menaturalisasi para mantan pesepak bola agar dinikahkan dengan wanita Indonesia untuk menghasilkan bibit bagi skuad Garuda.
“Lalu, naturalisasi tidak harus pemain. Bisa juga misalnya pemain-pemain bola yang sudah di atas usia 40, itu bisa juga kita naturalisasi pemain bola hebat, lalu kita jodohkan dengan perempuan Indonesia," tambahnya.
Sontak komentar kontroversial Ahmad Dhani itu menuai cibiran dari netizen. Banyak netizen yang kontra dengan usul yang diberikan pentolan grup band Dewa 19 itu.
Baca Juga: Seruan Unfollow Elkan Baggott Menggema! Apa Penyebabnya?
Saking kontranya dengan komentar tersebut, netizen pun membuat candaan agar Ahmad Dhani menikahkan tiga putranya, Al, El, dan Dul dengan gadis Zimbabwe.
Usulan ini terlihat di akun Instagram @peluitpanjangtimnas, yang membuat banyak netizen memberikan komentar nyeleneh.
“Ah ide mantap,” tulis komentar akun @f***0.
“Pengennya atlet bola mlh atlet marathon,” tulis komentar akun @_****r.
“Tolong ahmad dhani kasih contoh Nikah Kan anak nya sama Orang somalia ,zimbabwe,” tulis komentar akun @p***9.
Terlepas dari komentar kontroversial dan tanggapan netizen itu, PSSI memutuskan melakukan naturalisasi untuk mendongkrak prestasi Timnas Indonesia.
Dinaturalisasinya Emil Audero Mulyadi, Joey Pelupessy, dan Dean James juga dimaksudkan untuk menambah kekuatan skuad Garuda bertarung di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Saat ini, Timnas Indonesia memiliki kans besar untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2026, usai duduk di peringkat ke-3 grup C di belakang Australia dan Jepang.
Tercatat, Timnas Indonesia hanya terpaut satu poin saja dari Australia di posisi kedua yang menjadi batas tiket kelolosan langsung ke Piala Dunia 2026.
Dengan empat pertandingan tersisa di grup C, peluang tim Merah Putih untuk finis di posisi kedua cukup besar andai bisa menang di laga lanjutan atas Australia (20/3) dan Bahrain (25/3).
(Felix Indra Jaya)