Rafael Struick Stuck di Australia, Terbuka Kembali ke Eropa

Arif Budi Suara.Com
Jum'at, 07 Maret 2025 | 08:05 WIB
Rafael Struick Stuck di Australia, Terbuka Kembali ke Eropa
Penyerang timnas Indonesia, Rafael Struick menyampaikan opsi balik ke Eropa. Kariernya stuck di Australia bersama Brisbane Roar. (Instagram/@rafaelstruick)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berharap bisa meningkatkan karier di Australia, Rafael Struick justru alami stuck atau tak berkembang bersama Brisbane Roar.

Rafael Struick mengambil langkah berani ketika meninggalkan ADO Den Haag untuk bergabung ke Brisbane Roar yang berkompetisi di Australia.

Di awal musim, penyerang timnas Indonesia tersebut memang dapat kepercayaan walau sebagai pemain pengganti.

Pada pekan kedua Liga Australia, pemain yang akrab disapa Rafa ini juga berhasil mencatatkan debut golnya.

Ia perlahan sering dapat kesempatan, bahkan diberikan tempat sebagai starter sebanyak dua kali.

Setelah itu, Struick memenuhi panggilan timnas Indonesia yang mentas di Piala AFF 2024 lalu. Performanya tidak begitu menawan.

Rafael Struick curhat sering kelelahan di timnas Indonesia. (Instagram/@rafaelstruick)
Rafael Struick sempat membela timnas Indonesia di Piala AFF 2024 di tengah musim, meski bergabung dengan Brisbane Roar. (Instagram/@rafaelstruick)

Pulang dari membela skuad Garuda di Piala AFF 2024, ia sempat dimainkan sebanyak tiga pertandingan.

Baru setelah itu, penyerang 21 tahun tersebut bak menghilang. Sebanyak enam laga terakhir, Rafael Struick sama sekali tidak bermain.

Padahal eks ADO Den Haag tersebut mengakui pindah ke Brisbane Roar dengan tujuannya mendapatkan banyak menit bermain.

Baca Juga: Rafael Struick: Ingin Belajar dari Patrick Kluivert

"Ketika saya datang ke sini, rencananya adalah bermain lebih banyak, kemudian mengembangkan diri saya," ucap Rafael Struick dikutip dari Omroep West.

"Saya ingin bermain lebih banyak game di sini, tentu saja. Mungkin di sini lebih lama, saya belum tahu," sambungnya.

Kendati begitu, Rafael Struick juga membuka opsi dirinya kembali ke Eropa. Apalagi kontraknya berakhir pada Juni mendatang.

"Belum benar-benar memikirkannya. Saya hanya fokus di sini dan sekarang terbuka untuk kembali ke Eropa," jelas Rafa.

"Tapi saya juga terbuka untuk tinggal di sini, jadi mari kita lihat saja," imbuhnya.

Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick mengakui pernah dalam situasi kacau selama di Indonesia lantaran popularitasnya yang melonjak pasca tampil dalam laga eksibisi kontra Argentina pada 2023 lalu. [Dok. Instagram/@brisbaneroarfc]
Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick mengatakan terbuka untuk kembali ke Eropa usai kariernya stuck di Brisbane Roar, Australia. [Dok. Instagram/@brisbaneroarfc]

Nah, kondisi Rafael Struick yang jarang mendapatkan menit bermain di Brisbane Roar akan mengancam dirinya tercoret dari timnas Indonesia.

Sebelumnya Patrick Kluivert telah memberikan wejangan agar pemain timnas Indonesia bijak memilih klub untuk bisa tampil reguler.

Ditambah timnas Indonesia ketambahan pemain baru di sektor lini serangan, yaitu Ole Romeny. Rafael Struick pun harus bekerja ekstra keras untuk mempertahankan namanya di skuad Garuda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI