Suara.com - Calon pemain timnas Indonesia, Joey Pelupessy mengatakan bahwa dirinya sudah dapat cerita dari Ragnar Oratmangen soal negara Indonesia.
Joey Pelupessy sedang menjalani proses naturalisasi. Ia sudah mendapatkan restu dan dijadwalkan mengambil sumpah WNI pada 10 Maret 2025.
Bakal membela skuad Garuda, pemain Lommel SK tersebut merasa terhormat. Sebab, Indonesia merupakan negara tempat asal kakek dan neneknya.
"Saya tidak bisa bahasa (Indonesia) dan tidak pernah berlibur ke sana. Tapi sebuah kehormatan jika saya bergabung timnas Indonesia, tempat asal kakek dan nenek saya," ucap Pelupessy dikutip dari HBVL.
Punya darah Indonesia, gelandang 31 tahun tersebut pun merasa bangga.

"Saya merasa bangga karena ada darah Indonesia yang mengalis di dalam diri saya. Terima kasih untuk kakek dan nenek saya," ujar Pelupessy.
Menariknya, walau tidak pernah pergi ke Indonesia, pemain keturunan Maluku ini mengaku sudah dengar soal Indonesia dari Ragnar Oratmangoen.
"Indonesia adalah negara yang gila sepak bola. Ragnar Oratmangoen bilang di sana adalah tempat yang gila (sepak bola)," bebernya.
Bergabung dengan timnas Indonesia, Joey Pelupessy diprediksi tidak akan susah untuk beradaptasi.
Baca Juga: Blak-blakan Joey Pelupessy Akui Ia Tidak Bisa...
Pasalnya ia sudah mengenal beberapa nama di skuad Garuda, seperti Ragnar Oratmangoen serta Patrick Kluivert.