Suara.com - Dua calon pemain timnas Indonesia, Dean James dan Joey Pelupessy menunjukkan performa apik di klubnya masing-masing dan mendapatkan penghargaan.
PSSI sedang memproses tiga pemain keturunan untuk memperkuat timnas Indonesia, yaitu Dean James, Emil Audero, dan Joey Pelupessy.
Ketiganya pun tampil bagus bersama klubnya sebelum bergabung ke skuad Garuda. Apalagi dua nama juga dapat penghargaan.
Pertama adalah Dean James yang masuk dalam Team of the Week Eredivisie Belanda. Hal itu didapatkan usai Go Ahead Eagles mengalahkan PSV Eindhoven 3-2.
Baca Juga: Soal Tugas di Timnas Indonesia, Alex Pastoor: Denny Landzaat Analisis Kekuatan Lawan, Saya...
"Go Ahead Eagles memasukkan tiga pemain ke dalam Elftal van de Week. Bagi bek kiri Dean James dan penyerang Victor Edvardsen serta Olivert Antman, ini adalah pemilihan kedua musim ini," tulis laporan ESPN.
Menariknya Joey Pelupessy juga mendapatkan penghargaan sebagai Man of the Month di klubnya Lommel SK. Di bulan lalu, ia menyumbang satu assist dan selalu tampil starter.
Bukan hanya itu, Emil Audero juga tampil bagus di klub barunya Palermo, meski tidak mendapatkan penghargaan.
Emil Audero sudah mencatatkan empat pertandingan bersama Palermo di Serie B Italia dan belum pernah mengalami kekalahan. Dalam dua laga terakhir, ia sukses mencatatkan nirbobol.
Hal itu menunjukkan tiga pemain keturunan ini akan menambah kualitas di timnas Indonesia yang sedang berjuang dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.