Indra Sjafri Klaim Sudah Familiar dengan Gaya Permainan Uzbekistan

Irwan Febri Suara.Com
Sabtu, 15 Februari 2025 | 15:31 WIB
Indra Sjafri Klaim Sudah Familiar dengan Gaya Permainan Uzbekistan
Kurniawan Dwi Yulianto menjadi asisten pelatih Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20. [Ig/@indrasjafrie_coach]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, mengklaim sudah hafal dengan permainan Uzbekistan menjelang pertemuan kedua tim pada pertandingan kedua Piala Asia U-20 2025.

Dilansir dari Sofascore, Indonesia dan Uzbekistan bertemu dua kali dalam dua tahun terakhir. Pertemuan pertama terjadi pada Maret 2023 dalam babak grup Piala Asia U-20 yang berakhir 0-0. Pada pertemuan kedua dalam laga uji coba, Uzbekistan menang 3-2 pada Januari 2024.

“Kami familiar dengan tim dan permainan mereka karena kami bermain melawan mereka di Piala AFC Asia U23 dan dua kali di Jakarta,” kata Indra.

“Kami juga melihat mereka beraksi melawan Yaman dan harus menganalisis lebih lanjut pertandingan ini dan mengambil peluang apa pun yang datang kepada kami,” lanjutnya.

Baca Juga: Bung Kus Sentil Indra Sjafri: Mahal Lho Itu Uji Coba Internasional

Pada laga sebelumnya, Timnas Indonesia U-20 dibantai 0-3 oleh Iran. Ada dua hal yang perlu diperbaiki usai kekalahan itu, yakni penyelesaian akhir yang tidak memberikan hasil yang diinginkan dan buruknya antisipasi umpan silang dari pertahanan timnya di mana tiga gol Iran berasal dari tiga umpan silang. 

Sementara itu, pelatih Uzbekistan Farhod Nishonov bertekad mencatatkan kemenangan beruntun yang bisa mengantarkan mereka ke perempat final setelah menaklukkan Yaman 1-0 pada laga pertama.

(Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI