"Meskipun saya juga berpendapat bahwa tahun-tahun terakhir saya, yaitu di KV Mechelen, adalah tahun-tahun terbaik saya di Belgia," tambahnya.
![Pemain Yokohama F. Marinos, Sandy Walsh menegaskan tak ingion fokus ke Timnas Indonesia sebelum jeda internasional. [Dok. Instagram/@sandywalsh]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/13/11213-pemain-yokohama-f-marinos-sandy-walsh-menegaskan-tak-ingion-fokus-ke-timnas-indonesia.jpg)
Alasan Hengkang ke Yokohama F. Marinos
Menyitat Transfermarkt, Sandy Walsh tercatat cuma tampil tujuh pertandingan bersama KV Mechelen musim ini, enam di Jupiler Pro League dan satu di Croky Cup.
Dalam periode tersebut, Sandy cuma mendapat 288 menit bermain. Hal itu menjadi alasan dirinya memilih hengkang ke Yokohama F. Marinos.
"Saya selalu bersikap profesional. Saya hanya semakin jarang masuk dalam seleksi [skuad KV Mechelen]," jelas Sandy Walsh.