Suara.com - Persib Bandung terus melakukan persiapan intensif menjelang laga panas bertajuk El Clasico melawan Persija Jakarta pada pekan ke-23 Liga 1 Indonesia. Pertandingan sarat gengsi ini akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, pada Minggu (16/2).
Dilansir dari laman resmi klub, Kamis (14/2), pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan timnya mendapatkan suntikan semangat dari ribuan suporter yang hadir langsung di sesi latihan hari itu.
Kehadiran Bobotoh diharapkan mampu meningkatkan motivasi seluruh pemain dalam menghadapi rival abadi mereka.
"Persiapan kami berjalan baik. Kami menjalankan semua yang perlu dilakukan. Masih ada dua hari lagi untuk memaksimalkan persiapan. Saya yakin, kami akan sepenuhnya siap menghadapi Persija," ujar Bojan Hodak dikutip dari Antara.
![Adam Alis saat memperkuat Persib Bandung. (ligaindonesiabaru.com)](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/08/31783-adam-alis-saat-memperkuat-persib-bandung.jpg)
Meskipun sesi latihan harus berakhir lebih cepat karena antusiasme besar dari suporter, Hodak menilai hal tersebut bukan masalah. Ia memahami keinginan Bobotoh untuk memberikan dukungan penuh jelang laga krusial ini.
"Latihan hari ini berakhir 10 menit dari seharusnya. Tapi tidak apa-apa karena kami memahami keinginan Bobotoh. Ini pertandingan yang penting di tahun ini," terang Hodak.
"Para pemain pun merasa sensitif dan emosional setelah melihat betapa besarnya dukungan yang mereka berikan. Menyenangkan bagi kami punya dukungan sebesar itu," pungkasnya.
Duel antara Persib Bandung dan Persija Jakarta bukan sekadar laga biasa. Pertandingan ini sarat akan rivalitas panjang dan kerap disebut sebagai salah satu laga paling panas di sepak bola Indonesia.
Selain itu, kedua tim saat ini tengah bersaing di papan atas klasemen Liga 1 Indonesia.
Baca Juga: Eks Penyerang FK Senica Tampil Gila di Klub, Patrick Kluivert Minat Angkut ke Timnas Indonesia?
Persib Bandung masih kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 49 poin dari 22 laga. Sementara itu, Persija Jakarta berada di peringkat ketiga dengan 39 poin, terpaut 10 angka dari Maung Bandung.
Dengan kondisi tersebut, laga ini diprediksi berlangsung sengit. Persib berambisi mempertahankan posisi teratas, sedangkan Persija bertekad memperpendek jarak agar tetap bersaing dalam perebutan gelar juara Liga 1 musim ini.