Mau Bela Timnas Indonesia, Joel Veltman Jual Properti Miliknya, Lagi Butuh Uang?

Galih Prasetyo Suara.Com
Sabtu, 08 Februari 2025 | 23:30 WIB
Mau Bela Timnas Indonesia, Joel Veltman Jual Properti Miliknya, Lagi Butuh Uang?
Joel Veltman pemain klub Liga Inggris, Brighton and Hove Albion mengaku ingin membela Timnas Indonesia. [Instagram Joel Veltman ]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Joel Veltman pemain klub Liga Inggris, Brighton and Hove Albion mengaku ia sebenarnya ingin membela Timnas Indonesia. Pemain berusia 33 tahun ini mengklaim punya keturunan Indonesia.

Pada 2019, Veltman dalam wawancara dengan My Heritage DNA mengaku bahwa darah Indonesia didapatnya dari nenek sang ibu.

Dalam wawancara itu terkuak fakta bahwa Veltman memiliki garis keturunan Indonesia yang berasal dari nenek buyutnya.

“Kami mengetahui kakek buyut Anda Lammert Bracht mengabdi pada kerajaan Belanda-Tentara Indonesia. Sementara nenek buyut Anda, Jacoba van der Kamp lahir di Indonesia, yang mana masih menjadi wilayah jajahan Belanda. Itu menjelaskan kalau Anda memiliki darah Indonesia,” kata host kepada Joel Veltman.

Mendengar pernyataan tersebut, Veltman yang kala itu masih membela Ajax mengatakan jika dapat memilih, ia akan membela Timnas Indonesia.

"Jika saya punya kesempatan memilih, saya mungkin memilih bermain untuk (timnas) Indonesia," ujarnya.

Pemain Brighton, Joel Veltman ingin bela timnas Indonesia. (Instagram/@joelveltman)
Pemain Brighton, Joel Veltman ingin bela timnas Indonesia. (Instagram/@joelveltman)

Menariknya pada 2023, Veltman diketahui menjual sejumlah properti miliknya di Belanda. Mengutip laporan quotenet.nl, rumah miliknya di Amsterdam ia jual.

Laporan itu menyebut bahwa vila Veltman yang berlokasi di Amstelveen ia beli pada awal 2020, setahun setelah wawancaranya soal garis keturunan keluarga besarnya.

Kabarnya vila itu dibeli oleh Veltman dengan nilai 1,94 juta poundsterling. "Rumah mewah itu sepertinya belum pernah ditempati oleh Veltman. Pasalnya pada Juli 2020, ia menandatangani kontrak dengan Brighton and Hove Albion,"

Baca Juga: Pelatih Belanda: Timnas Indonesia Gampang Kalahkan Jepang

Rumah mewah itu kabarnya dilego oleh Veltman dengan nilai mencapai 2,5 juta euro.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI