Belanda Panggil 3 Pemain Keturunan Indonesia: Bek Ajax hingga Winger PSV

Galih Prasetyo Suara.Com
Jum'at, 07 Februari 2025 | 07:48 WIB
Belanda Panggil 3 Pemain Keturunan Indonesia: Bek Ajax hingga Winger PSV
Pemain keturunan Jawa-Belanda, Kennynho Kasanwirjo saat memperkuat Ajax U-17. [Dok. Instagram/Kennynho Kasanwirjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tidak hanya Timnas Indonesia yang saat ini getol memanggil pemain keturunan Belanda. Tim Orange pun saat ini membangun skuat mereka dengan memanggil pemain keturunan Indonesia.

Tim U-17 Belanda yang dilatih oleh Peter van den Berg terbaru memanggil 35 pemain yang akan dipersiapkan untuk menghadapi Inggris pada pertengahan Februari ini.

Orange U-17 akan menghadapi Inggris pada 20 dan 23 Februari 202 di Vila Real de Santo Antonio, Portugal dalam laga uji coba.

Dari 35 pemain yang dipanggil, terdapat tiga nama pemain yang diketahui memiliki darah Indonesia. Kedua pemain itu adalah bek Ajax, Kennynho Kasanwirjo dan gelandang PEC Zwolle, Givaro Renwarin. Terakhir ada winger PSV, Jairo Beerens.

Givaro Renwarin

Givaro Rahajaän Renwarin merupakan sosok pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah. Dia tercatat lahir di Belanda pada 19 Februari 2008.

Pemain keturunan Indonesia, Givaro Rahajaän Renwarin, resmi mendapatkan kontrak profesioanl dari PEC Zwolle. (Dok. PEC Zwolle)
Pemain keturunan Indonesia, Givaro Rahajaän Renwarin, resmi mendapatkan kontrak profesioanl dari PEC Zwolle. (Dok. PEC Zwolle)

Fakta ini sebetulnya cukup menarik. Sebab, itu berarti bahwa Givaro Rahajaän Renwarin masih berusia 16 tahun, tetapi sudah mendapatkan kesempatan promosi untuk memperkuat PEC Zwolle U-19.

Dia tercatat sudah menimba ilmu bersama akademi PEC Zwolle sejak berusia muda. Lalu, pada Juli 2023, Givaro Rahajaän Renwarin mendapatkan kesempatan untuk promosi ke tim PEC Zwolle U-178.

Kennynho Kasanwirjo

Baca Juga: Kisah Simon Tahamata Permalukan Johan Cruyff: Dikolongin, Lalu Minta Maaf

Kennynho adalah adik dari Nerivio Kasanwirjo dan Neraysho Kasanwirjo. Neraysho jadi yang paling gemilang karena saat ini sedang dipinjamkan ke Rangers dari klub aslinya Feyenoord. Kemudian Nerivio berkarir di kasta bawah Belanda bersama FC Aalsmeer.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI