Mohon Doa, Ole Romeny Bawa Kabar Buruk dari Inggris H-3 Sumpah WNI

Ini merupakan kesempatan ketiga Ole Romeny tampil bersama tim.
Suara.com - Ole Romeny bawa kabar buruk jelang 3 hari lagi sumpah WNI di INggris. Ole Romeny harus menelan pil pahit dalam perjalanannya bersama Oxford United setelah timnya tumbang 0-1 dari Burnley dalam laga pekan ke-31 Championship, Rabu (5/2) dini hari WIB.
Ini menjadi kekalahan perdana bagi calon pemain naturalisasi Indonesia tersebut sejak bergabung dengan klub pada Januari 2025.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Turf Moor itu, Romeny kembali mendapat kepercayaan untuk masuk dalam skuad Oxford United.
Ini merupakan kesempatan ketiga Ole Romeny tampil bersama tim sejak kepindahannya dari FC Utrecht.
Baca Juga: Ole Romeny Sorot Nasib Anak Indonesia: Banyak Talenta Sepak Bola tapi Mereka Tak Selalu Bisa...
Sebelumnya, Ole Romeny sudah mencatatkan menit bermain sebagai pemain pengganti dalam dua laga melawan Bristol City dan Stoke City, yang keduanya berakhir dengan skor imbang.
Sebelum laga kontra Burnley, Romeny juga sudah masuk dalam daftar skuad saat Oxford menang 3-2 atas Luton FC.
Namun, Ole Romeny baru mendapat kesempatan turun ke lapangan pada pertandingan berikutnya.
Kali ini, Ole Romeny kembali dimainkan sebagai pemain pengganti, masuk pada menit ke-87 menggantikan Sam Long.
Sayangnya, kehadiran Romeny di lapangan tidak mampu mengubah keadaan.
Baca Juga: Ole Romeny Soal Hubungannya dengan Marselino Ferdinan: Dia Seperti Adikku
Oxford harus menerima kenyataan pahit setelah gol bunuh diri Michal Helik di menit ke-33 menjadi satu-satunya penentu hasil akhir pertandingan.