Suara.com - Tanda-tanda si anak hilang era Shin Tae-yong, Elkan Baggott kembali ke pelukan Timnas Indonesia semakin terlihat. Elkan Baggott makin moncer di klubnya dan mungkin nakan memikat hati Patrick Kluivert, pelatih Timas Indonesia yang baru.
Blackpool kembali menunjukkan dominasinya di League One musim 2024/2025 setelah menundukkan Lincoln City dengan skor 2-0. Kemenangan ini semakin mengukuhkan posisi mereka dalam persaingan papan atas.
Salah satu pemain yang mencuri perhatian dalam laga tersebut adalah Elkan Baggott, yang tampil solid di lini belakang dan berkontribusi langsung dengan sebuah assist untuk gol Oliver Casey.
Elkan Baggott Makin Kokoh di Jantung Pertahanan
Bek asal Indonesia ini terus menunjukkan perkembangan pesat bersama Blackpool.
Dengan sudah mencatatkan tujuh penampilan dan mengumpulkan total 515 menit bermain musim ini, ia semakin dipercaya sebagai bagian dari starting XI.
Konsistensi yang ditunjukkannya membuatnya sulit tergantikan di lini belakang.
Selain menjadi tembok kokoh pertahanan, Baggott juga membuktikan kemampuannya dalam membangun serangan.
Assist yang ia berikan untuk gol Casey menegaskan bahwa kontribusinya tidak hanya dalam aspek defensif, tetapi juga dalam mendukung serangan tim.
Pelatih Blackpool, Steve Bruce, tak ragu melontarkan pujian atas penampilan impresif anak asuhnya.
Baca Juga: Breakingnews! Shin Tae-yong Kerja di Kepolisian Korea Selatan Usai Dipecat Timnas Indonesia
Duet Baggott dan Casey disebutnya sebagai kombinasi yang tangguh di lini belakang, memberikan kestabilan yang dibutuhkan tim dalam menghadapi kompetisi ketat League One.