Elkan Baggott Tampil Penuh bersama Blackpool, Sikat Exeter City 3-1

Irwan Febri Suara.Com
Minggu, 26 Januari 2025 | 08:41 WIB
Elkan Baggott Tampil Penuh bersama Blackpool, Sikat Exeter City 3-1
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott masih alami masalah cedera. (Instagram/@elkanbaggott)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Indonesia, Elkan Baggott, kembali dipercaya untuk mengawal pertahanan Blackpool ketika melawan Exeter City dalam laga lanjutan kasta ketiga Liga Inggris aatau League One 2024/2025.

Bertanding di Stadion Exeter, Sabtu (25/1/2025), Elkan Baggott tampil sejak menit awal dan bermain penuh selama 90 menit. Ia berduet dengan bek didikan Leeds United, Oliver Casey.

Ini adalah kali kedua Elkan Baggott kembali dipercaya pelatih Steve Bruce pasca pulih dari cedera. Sebelumnya, ia diberi kesempatan bermain 45 menit melawan Huddersfield.

Elkan Baggott pun tidak menyia-nyiakan kesempatan. Ia tampil sebaik mungkin dengan membantu Blackpool meraih kemenangan 3-1 atas Exeter City.

Baca Juga: Shin Tae-yong Unggah Video Pamit, 3 Pemain Timnas Indonesia Langsung Kasih Reaksi

Hasil ini merupakan kemenangan perdana Blackpool setelah enam pertandingan tanpa kemenangan, sekaligus membawa klub itu kini berada di posisi 14 klasemen sementara dengan koleksi 34 poin dari 16 pertandingan.

Jika performa terus terjaga dan tidak lagi diganggu cedera panjang, Elkan Baggott bukan tidak mungkin akan terus menjadi pemain utama di Blackpool dalam pertandingan-pertandingan mendatang.

Statistik Elkan Baggott vs Exeter City:

Menit bermain: 90 menit
Clearances: 14
Intersep: 2
Tekel: 1
Pelanggaran: 1
Sentuhan: 44
Jumlah umpan: 21/25
Akurasi umpan: 84 persen.

Baca Juga: Gestur Shin Tae-yong Unggah Video Perpisahan: Ada Perasaan Menyesal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI