Suara.com - Setelah Sandy Walsh, Shayne Pattynama, dan Ragnar Oratmangoen, kini giliran Calvin Verdonk, Mees Hilgers, dan Thom Haye yang memberikan reaksi terhadap jersey baru Timnas Indonesia. Mereka kompak geleng-geleng kagum melihat desain terbaru yang diluncurkan apparel Erspo itu.
Erspo akan segera merilis jersey terbaru Timnas Indonesia, baik untuk laga kandang maupun tandang. Seragam kebesaran skuad Garuda akan dikenalkan kepada pecinta sepak bola Tanah Air pada 14 Februari mendatang.
Sebelum resmi diluncurkan, Erspo lebih dulu melakukan sesi pemotretan terhadap para pemain Garuda. Hal itu secara tak langsung memberikan para pemain kesempatan untuk melihat desain terbaru lebih dulu.
Mees Hilgers menilai jersey terbaru Timnas Indonesia sungguh keren. Pemain FC Twente itu merasa bangga saat mengenakannya.
Baca Juga: Cetak 9 Gol dari 12 Laga, Penyerang Keturunan Ngebet Bela Timnas Indonesia
"Bagus, tampak keren, dan bangga," kata Mees Hilgers dilansir dari TikTok Erspo.
Adapun Calvin Verdonk merasa jersey anyar ini lebih baik dari sebelumnya. Secara pribadi, dia suka desain jersey tandang Timnas Indonesia.
"Bangga. Bahkan lebih baik daripada yang sebelumnya. Saya suka sepatu bola putih, saya pikir itu cocok dengan sepatu saya. Tidak sabar lagi," imbuh Calvin Verdonk.
Tak jauh berbeda dengan Calvin Verdonk, respons serupa ditunjukkan Thom Haye. Khusus Thom Haye, ia lebih suka dengan yang putih, tapi merah juga bagus.
"Bagus. Sangat indah. Saya rasa sudah saatnya untuk memakainya. Menurut saya yang putih benar-benar bagus," ujar Thom Haye.
Baca Juga: Asisten: Cerita Konflik Shin Tae-yong vs Jay Idzes di Ruang Ganti Timnas Indonesia, Semua Hoaks
"Tapi bagi saya, seragam kandang yang merah itu selalu yang paling indah. Lebih dari sekadar seragam," pungkasnya.