Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Liverpool Lawan Tim Mitchel Bakker, PSG vs Man City

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 20 Januari 2025 | 21:57 WIB
Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Liverpool Lawan Tim Mitchel Bakker, PSG vs Man City
Logo Liga Champions melekat dalam bola resmi yang digunakan dalam kompetisi sepak bola paling bergengsi antarklub Eropa tersebut. (ANTARA/AFP/Denis Charlet)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan ke-7 Liga Champions 2024/2025 kembali menghadirkan pertandingan seru yang wajib disaksikan oleh para penggemar sepak bola.

Salah satu laga yang paling ditunggu adalah duel antara Paris Saint-Germain (PSG) melawan Manchester City, yang akan digelar di Parc des Princes, pada Kamis (23/1/2025), pukul 03.00 WIB.

Pertemuan PSG dan Manchester City selalu menjadi sorotan, dan kali ini, kedua tim memiliki motivasi tinggi untuk memperbaiki performa mereka.

Dalam lima laga terakhir di Liga Champions musim ini, kedua tim menunjukkan catatan yang kurang maksimal.

Baca Juga: Sama-sama Bek Kiri, Perbandingan Harga Pasar Calvin Verdonk vs Mitchel Bakker

Meskipun PSG bermain di kandang sendiri, catatan head-to-head mereka melawan Manchester City tidak terlalu menguntungkan.

Dari lima pertemuan terakhir, PSG hanya mampu meraih satu kemenangan. Hal ini menjadi tantangan besar bagi skuad asuhan Luis Enrique untuk membuktikan kualitas mereka.

Selain itu, PSG kini diperkuat bintang muda Khvicha Kvaratskhelia yang baru saja didatangkan dari Napoli pada bursa transfer musim dingin.

Kehadiran Kvaratskhelia diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam upaya PSG memperbaiki posisi mereka di grup.

Liverpool vs LOSC: Tantangan Baru di Anfield

Baca Juga: Ibu Mitchel Bakker Idap Tumor Otak: Dia Sakit Parah hingga Pingsan

Mitchel Bakker (Instagram/@mittchelb)
Mitchel Bakker (Instagram/@mittchelb)

Di laga lain, Liverpool akan menghadapi LOSC Lille di Anfield. Liverpool diprediksi menjadi favorit dalam pertandingan ini, namun LOSC tidak bisa dianggap remeh, mengingat mereka memiliki pertahanan yang solid musim ini.

Laga ini juga menjadi panggung bagi pemain keturunan Indonesia milik Lille, Mitchel Bakker untuk menunjukkan kemampuannya di panggung dunia.

Jadwal Lengkap Liga Champions Pekan ke-7

Rabu, 22 Januari 2025

  • 00.45 WIB: Monaco vs Aston Villa
  • 00.45 WIB: Atalanta vs Sturm Graz
  • 03.00 WIB: Atletico Madrid vs Leverkusen
  • 03.00 WIB: Benfica vs Barcelona
  • 03.00 WIB: Red Star vs PSV
  • 03.00 WIB: Liverpool vs LOSC
  • 03.00 WIB: Club Brugge vs Juventus
  • 03.00 WIB: Slovan Bratislava vs VfB Stuttgart

Kamis, 23 Januari 2025

  • 00.45 WIB: RB Leipzig vs Sporting CP
  • 00.45 WIB: Shakhtar Donetsk vs Stade Brestois
  • 03.00 WIB: Feyenoord vs Bayern Munich
  • 03.00 WIB: AC Milan vs Girona
  • 03.00 WIB: PSG vs Manchester City
  • 03.00 WIB: Sparta Praha vs Inter Milan
  • 03.00 WIB: Arsenal vs Dinamo Zagreb
  • 03.00 WIB: Real Madrid vs FC Salzburg

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI