Jelang Duel Tim Produktif BRI Liga 1 Persib vs Dewa United: Siapa Paling Unggul?

Galih Prasetyo Suara.Com
Jum'at, 17 Januari 2025 | 16:35 WIB
Jelang Duel Tim Produktif BRI Liga 1 Persib vs Dewa United: Siapa Paling Unggul?
Egy Maulana Vikri Saat Membela Klub Dewa United. (instagram.com/@egymaulanavikri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung akan melakoni pertandingan kandang perdana putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 menghadapi Dewa United, laga tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (17/1/2025) malam.

Pertandingan pekan ke-19 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 ini diprediksi bakal berlangsung ketat dan menarik, pasalnya kedua kesebelasan merupakan tim paling produktif.

Hingga memasuki pekan ke-18 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025, Dewa United menjadi tim paling produktif dengan mencetak 32 gol. Kemudian, Persib dengan 31 gol.

Sejauh ini, pencetak gol terbanyak di Persib masih dipegang oleh Tyronne del Pino dengan mengumpulkan 9 gol dan 7 assist. Sedangkan dari Dewa United, Egy Maulana Vikri menjadi topskor sementara dengan 9 gol dan dua assist.

Baca Juga: Buntut Hasil Buruk, Borneo FC Pecat Pieter Huistra dan Tunjuk Pelatih Baru

Produktifitas gol Dewa United, diakui oleh pelatih Persib, Bojan Hodak. Sehingga, menurut pelatih asal Kroasia ini laga pekan ke-19 ini diprediksi bakal berlangsung ketat dan menarik.

5 Fakta Menarik Hasil Imbang Bali United vs Persib: Maung Bandung Tak Terkalahkan [Instagram Persib]
5 Fakta Menarik Hasil Imbang Bali United vs Persib: Maung Bandung Tak Terkalahkan [Instagram Persib]

"Satu laga yang berat, Dewa adalah tim dengan jumlah mencetak gol terbanyak di liga saat ini, kami kurang satu gol dari mereka, jadi ini akan menjadi pertemuan dua tim menyerang," ungkap Bojan Hodak.

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, juga menyadari Persib merupakan tim produktif dan merupakan penghuni papan atas klasemen BRI Liga 1 2024/2025.

Sehingga, menurutnya pertandingan pekan ke-19 ini akan mempertemukan dua tim yang memiliki ketajaman, sehingga laga diprediksi bakal berlangsung menarik.

"Ini akan menjadi duel pemain top, bukan pelatih top. Saya katakan kepada pemain bahwa mereka adalah yang paling penting," ucap Jan Olde Riekerink.

Baca Juga: Bali United Pincang, Stefano Cugurra Ogah Promosikan Pemain Muda Gegara Ini

Pertemuan terakhir kedua kesebelasan, terjadi pada putaran pertama kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Pada pertandingan yang berlangsung 18 Agustus 2024 tersebut, kedua kesebelasan harus berbagi poin setelah skor berakhir imbang 2-2. Dua gol Persib dicetak oleh Tyronne del Pino, sedangkan Dewa United melalui Septian Bagaskara dan Egy Maulana Vikri.

Kontributor : Rahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI