Ole Romeny: Kalau Tidak Bisa Cetak Gol....

Senin, 13 Januari 2025 | 07:37 WIB
Ole Romeny: Kalau Tidak Bisa Cetak Gol....
Calon Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny. (instagram.com/@oleromeny)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ole Romeny, calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, mengaku punya berbagai cara untuk berkontribusi ke tim barunya, Oxford United, andai tak bisa mencetak gol.

Dalam wawancaranya usai bergabung Oxford United, penyerang berusia 24 tahun itu membeberkan tugasnya sebagai penyerang.

Bagi Ole Romeny, perannya sebagai penyerang utamanya adalah untuk memberikan kontribusi penting bagi tim berjuluk The U’s itu di setiap laga.

Kontribusi yang dimaksudnya tak hanya lewat gol saja, melainkan juga assist ataupun kreativitas yang dimiliki eks penyerang FC Utrecht saat menguasai bola.

“Sebagai pemain, saya adalah penyerang yang gemar membuat kontribusi penting untuk tim,” buka Ole Romeny dilansir dari laman resmi Oxford United.

“Kalau saya tak bisa mencetak gol, kemudian saya ingin mengatur (serangan) untuk pemain lain dan saya rasa saya kreatif dengan bola di kaki saya,” lanjutnya.

Pernyataan Ole Romeny ini bukanlah pepesan kosong belaka. Statistik membuktikan bahwa penyerang keturunan Medan ini andal dalam mencetak gol dan membuat assist.

Sepanjang kariernya, berdasarkan Transfermarket, Ole Romeny telah mencatatkan 194 penampilan di segala ajang dan berhasil mencetak 41 gol serta 15 assist bagi tim yang dibelanya.

Bahkan saat membela FC Emmen pada musim 2022/2023 lalu, Ole Romeny mampu menciptakan 3 assist dalam 2 penampilan saja di ajang KNVB Beker atau Piala Belanda.

Baca Juga: Gebrakan Baru! Kluivert Optimis Bawa Indonesia ke Piala Dunia!

Kreativitas yang dimiliki Ole Romeny juga tak hanya ditampilkan lewat assist saja. Tercatat, ia punya kemampuan dribel yang mumpuni.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
Oxford United Menang: Marselino Cetak 2 Gol, Ole Romeny Cuma Duduk Manis
Oxford United Menang: Marselino Cetak 2 Gol, Ole Romeny Cuma Duduk Manis
Ole Romeny Cetak Sejarah Baru 2 Kali Debut Timnas Indonesia
Ole Romeny Cetak Sejarah Baru 2 Kali Debut Timnas Indonesia
7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
Pelatih: Ole Romeny Berkembang Lambat, Saya Tidak Mau...
Pelatih: Ole Romeny Berkembang Lambat, Saya Tidak Mau...
Orang Dalam PSSI: Tidak Mungkin Ole Romeny ke Indonesia
Orang Dalam PSSI: Tidak Mungkin Ole Romeny ke Indonesia

TERKINI