Shin Tae-yong Usai Dipecat: Harapan Saya Timnas Indonesia ke Panggung Piala Dunia

Sabtu, 11 Januari 2025 | 19:43 WIB
Shin Tae-yong Usai Dipecat: Harapan Saya Timnas Indonesia ke Panggung Piala Dunia
Shin Tae-yong menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada berbagai pihak yang mendukungnya selama menjabat. (IG Shin Tae-yong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSSI resmi mengumumkan pergantian posisi pelatih Timnas Indonesia pada Senin (6/1). Shin Tae-yong, yang telah mengawal Garuda sejak tahun 2020, kini digantikan oleh Patrick Kluivert. Pergantian ini membawa berbagai reaksi, terutama karena banyaknya pencapaian yang berhasil diraih selama masa kepemimpinan pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Selama hampir empat tahun, Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia mencatatkan sejumlah prestasi membanggakan. Ia berhasil mengantarkan skuad Garuda lolos ke Piala Asia 2023, melaju hingga semifinal Piala Asia U-23, dan membawa tim ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pencapaian-pencapaian ini menjadi bukti dedikasinya dalam membangun sepak bola Indonesia.

Melalui unggahan di media sosial instagram pribadinya, Shin Tae-yong menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada berbagai pihak yang mendukungnya selama menjabat.

Ia memberikan apresiasi khusus kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, atas dukungan besar yang diberikan. Dalam pesannya, Shin juga menyoroti kerja keras para pemain, tim pelatih, dan dukungan masyarakat Indonesia yang selalu setia di belakang tim.

Baca Juga: Patrick Kluivert: Ini Jersey Timnas Indonesia yang Saya Tandatangani

Pria yang dikenal dengan gaya kepelatihan disiplin ini mengungkapkan harapan besar untuk Timnas Indonesia. Ia optimis bahwa skuad Garuda memiliki potensi besar untuk tampil di panggung internasional, khususnya Piala Dunia 2026.

Menurutnya, perjuangan keras para pemain perlu dilanjutkan demi membawa nama Indonesia lebih bersinar di kancah sepak bola dunia.

Keputusan PSSI untuk mendatangkan Patrick Kluivert sebagai pelatih baru diharapkan dapat membawa angin segar bagi Timnas Indonesia.

Namun, warisan yang ditinggalkan oleh Shin Tae-yong tidak akan terlupakan begitu saja, terutama semangat dan visi besar yang ia tanamkan dalam tim.

Dengan penuh rasa haru, Shin Tae-yong mengakhiri pesannya dengan ucapan terima kasih kepada masyarakat Indonesia. Baginya, dukungan dan cinta dari para penggemar menjadi sumber motivasi yang tak ternilai selama ia memimpin Timnas Indonesia.

Baca Juga: Kluivert Jadi Pelatih, Marc Klok Harap Bisa Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia

Ia berharap hubungan yang telah terjalin dengan baik ini tetap dikenang meski kini ia tak lagi berada di kursi pelatih.

Berikut ini kata-kata lengkap Shin Tae-yong di Instagramnya:

Salam hormat dan hangat, saya Sin Tae Yong.

Pertama, saya mengucapkan terima kasih kepada Eric Tohir, presiden asosiasi, yang telah memberikan dukungan besar kepada tim perwakilan Indonesia kita di posisi ini. Jika bukan karena Bapak Presiden, kami tidak akan pernah mencapai apa yang kami sekarang.

Dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Asosiasi PSSI. Terima kasih banyak atas bantuan dan dukungan Anda yang berkelanjutan.

Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada pelatih kami. Ada banyak situasi sulit dan sulit, tetapi saya tahu bahwa saya selalu bekerja sama dengan para pemain untuk hasil yang baik.

Terima kasih banyak dan terima kasih kepada para pemain tim perwakilan. Kita harus lolos ke Piala Dunia 2026. Harapan saya adalah pemain kita memiliki panggung Piala Dunia.

Terakhir, saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia yang telah mencintai dan mendukung saya.

Aku akan selalu mengingat kehangatan hati dan dukungan yang kau kirimkan kepadaku.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI