Dua Pelatih Lokal Bantu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 08 Januari 2025 | 16:06 WIB
Dua Pelatih Lokal Bantu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Tim asuhan Patrick Kluivert pernah dibantai Bahrain 4-0. (Instagram/@patrickkluivert9)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Patrick Kluivert resmi diumumkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. Selain Alex Pastoor dan Denny Landzaat, dia juga akan dibantu dua asisten pelatih lokal. Siapa saja?

PSSI resmi mengumumkan eks striker Barcelona dan Timnas Belanda sebagai juru taktik pengganti Shin Tae-yong pada Rabu (8/1/2025) sore WIB.

Mereka mengumumkan hal itu melalui unggahan video di Instagram serta artikel di laman resmi mereka.

Dalam artikelnya, PSSI juga mengumumkan siapa saja yang akan membantu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia.

Baca Juga: Pernah Kritik Indonesia, Sehebat Apa Denny Landzaat?

Seperti dugaan dan rumor yang beredar, Alex Pastoor dan Denny Landzaat diumumkan sebagai asisten pelatihnya.

Namun, PSSI turut memastikan dua pelatih lokal juga akan menjadi bagian dari tim pelatih yang ditarget meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 ini.

"Akan ada dua pelatih lokal Indonesia yang menjadi asisten pelatih," tulis PSSI.

PSSI tidak menjelaskan nama-nama pelatih lokal yang akan membantu Kluivert di Timnas Indonesia.

Merujuk staf pelatih Shin Tae-yong, salah satu pelatih lokal yang menjadi asisten dari juru taktik Korea Selatan di Timnas Indonesia adalah Nova Arianto.

Baca Juga: Siapa Denny Landzaat? Calon Asisten Timnas Indonesia yang Pernah Bela Tim RMS

PSSI umumkan Patrick Kluivert. (Dok. PSSI)
PSSI umumkan Patrick Kluivert. (Dok. PSSI)

Nova, yang juga menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia U-16, merupakah salah satu orang kepercayaan Shin Tae-yong.

STY bahkan secara khusus menyampaikan pesan perpisahan kepadanya melalui komentar di Instagram.

Meski demikian, belum diketahui apakah salah satu dari dua pelatih lokal yang disebut PSSI adalah Nova Arianto.

Suara.com sudah mencoba menghubungi sang pelatih, tetapi hingga kini belum mendapatkan jawaban.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI