Suara.com - Timnas Indonesia memiliki satu rekor yang cukup mentereng di Piala AFF lewat striker Bambang Pamungkas. Namun, rekor itu terancam bakal segera dilampaui juru gedor Vietnam, Nguyen Xuan Son.
Xuan Son, yang punya nama asli Rafaelson, merupakan pemain Brasil yang belum lama dinaturalisasi Vietnam. Dia telah menjalani debut sejak laga ketiga grup Piala AFF 2024.
Performanya mengerikan. Xuan Son sejauh ini sudah mencetak tujuh gol hanya dalam empat pertandingan Piala AFF 2024.
Penyerang 27 tahun itu telah menyamai rekor Ilham Jayakusuma yang pernah mencetak tujuh gol dalam satu edisi Piala AFF.
Baca Juga: Laga Lawan Thailand dan Pembuktian Kelayakan Nguyen Xuan Son di Tahta Tertinggi Top Skorer
Terkini, sang pemain punya kesempatan untuk melampaui rekor Bambang Pamungkas yang pernah jadi top skor Piala AFF 2002 seteloah mengemas delapan gol.
Melihat ketajamannya yang luar buasa, Xuan Son bukan tak mungkin bisa melampaui rekor Bepe, sapaan akrab Bambang Pamungkas.
Hal itu mengingat masih ada leg kedua final yang akan berlangsung di kandang Thailand tepatnya di Stadion Rajamangala pada 5 Januari mendatang.
Performa Xuan Son Kontras dengan Rafael Struick
Performa Xuan Son di Piala AFF 2024 berbanding terbalik dengan penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick.
Baca Juga: Final Leg Pertama AMEC 2024, Pemain Naturalisasi Anyar Vietnam Lolos Ujian Perdana
Empat pertandingan fase grup Piala AFF 2024 dilalui pemain naturalisasi berdarah Belanda tanpa satu gol pun.
Padahal, Rafael punya banyak pengalaman bersama Timnas Indonesia di level senior.
Terakhir kali pemain 21 tahun itu cetak gol pada 10 November saat melawan Bahrain di ajang ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.