Suara.com - Pujian diberikan eks pemain FC Twente, Youri Mulder memberikan pujian untuk pemain keturunan Indonesia. Menurut Mulder, si pemain ini memiliki kecepatan beradaptasi dan punya skill mumpuni layaknya Luis Suarez dan Dirk Kuyt.
Lantas siapa pemain keturunan Indonesia yang mendapat pujian setinggi langit itu? Ia adalah kakak dari pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, Tijjani Reijnders.
Mulder bilang melihat perfomance Tijjani bersama AC Milan, ia seperti menyaksikan penampilan Luis Suarez dan Dirk Kuyt. Meski ketiga punya posisi berbeda, Mulder mengatakan kesamaan mereka kemampuan adaptasi yang cepat.
Seperti diketahui, Tijjani resmi bermain di San Siro pada 19 Juli 2023. Ia direkrut AC Milan dari AZ Alkmaar. Kultur kompetisi kedua liga sangat jauh berbeda, namun Tijjani mampu tunjukkan penampilan terbaiknya.

"Reijnders tidak memerlukan waktu lama untuk adaptasi dengan AC Milan dan Liga Italia. Dia berkembang menjadi pemain top dari matchday pertama," puji Mulder seperti dilansir dari Voetbal International, Selasa (31/12).
"Anda bisa melihat pemain top dengan adaptasi dengan sangat cepat seperti Dirk Kuyt dan Luis Suarez, Tijjani juga salah satu pemain itu," ungkap Mulder.
Mulder lantas mengatakan bukan mustahil jika Tijjani pindah ke Real Madrid, ia akan menjadi bintang besar di Liga Spanyol.
"Jika Anda memainkannya di Real Madrid besok, dia akan mudah beradaptasi. Saya tidak mengharapkan itu terjadi tapi dia sudah menjadi pemain paling mencolok di Serie A musim ini," ungkapnya.
Tijjani Reijnders cetak gol indah saat AC Milan bermain imbang 1-1 melawan AS Roma dalam lanjutan Liga Italia, Senin (30/12) dinihari WIB.
Baca Juga: Kunjungi Markas Real Madrid, Marco Motta Gabung Los Blancos?
Gol Tijjani ini dicetak pada menit ke-16. Kakak dari pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders itu mencetak gol setelah memanfaatkan umpan apik Youssouf Fofana.