Suara.com - Bek sekaligus kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, menunjukkan sifat kepemimpinannya dan meminta agar Asnawi Mangkualam diberi kesempatan.
Hal tersebut diungkapkan oleh Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, saat berbincang-bincang dengan Arya Sinulingga di kanal YouTube-nya, @bebaspodcastid.
Menurut penuturan Sumardji, Jay Idzes menunjukkan sifat kepemimpinannya itu sebelum laga China vs Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober lalu.
Di laga melawan China itu, Asnawi Mangkualam diturunkan Shin Tae-yong sebagai starter.
Baca Juga: Innalillahi Pemain Ke-12 Persib Bandung Kecelakaan Hingga Meninggal Dunia
Karenanya, ban kapten yang semula dipegang Jay Idzes, kembali ke lengan pemain milik Port FC itu.
Karena ban kapten kembali ke lengan Asnawi sebelum laga melawan China, Arya Sinulingga pun bertanya ke Sumardji apakah Jay Idzes tersinggung usai ban kaptennya dicopot.
Alih-alih tersinggung, bek berusia 25 tahun itu justru rela dan berkata agar Asnawi diberikan kesempatan untuk menjabat sebagai kapten.
“Kalau Jay (Idzes), saya langsung tanya sama Jay. ‘Jay kamu gimana (kalau) kaptennya Asnawi?’,” tutur Sumardji kepada Arya Sinulingga.
“(Jay Idzes menjawab) ‘Oh, nggak papa mas. Kita kasih kesempatan ke Asnawi’,” imbuh Ketua Badan Tim Nasional (BTN) itu sembari menirukan jawaban Jay Idzes.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam: Pertandingan Ini Sangat Sulit
Sumardji pun kemudian memberikan pujian tinggi terhadap kepemimpinan bek milik Venezia itu di skuad Timnas Indonesia saat ini.
Pasalnya, Sumardji kerap berdiskusi dengan Jay Idzes soal Timnas Indonesia dan bertanya kepadanya jika ada sesuatu yang mengganjal di skuad Garuda.
“Saya itu kalau ada apa-apa, saya selalu ngomong sama Jay itu. Dan dia itu kalau diajak ngomong, bagaimana supaya tim kompak, nih dia bicara begini mas, begini mas,” lanjut Sumardji.
“Saya aja ya, nanya ke dia (Jay Idzes), bagaimana caranya supaya tim ini kompak. Leader banget, top. Saya banyak belajar dari dia,” pungkas Sumardji.
Sekadar informasi tambahan, sebelum Jay Idzes ditunjuk sebagai ban kapten, jabatan tersebut diemban oleh Asnawi terhitung sejak Piala AFF 2020 lalu.
Namun sepanjang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jay Idzes didapuk sebagai kapten oleh Shin Tae-yong karena Asnawi tak jadi starter.
Jay Idzes sendiri memang dikenal sebagai pemain yang punya jiwa kepemimpinan yang tinggi.
Ia pernah menyebut dirinya sebagai pemain yang gemar mengatur.
Tak hanya gemar mengatur, Jay Idzes juga banyak berbicara di lapangan sehingga hal ini membantunya membangun komunikasi dengan rekan-rekan setimnya.
“Saya tipe pemain yang suka mengorganisir dan saya berusaha memastikan semua orang yang terlibat dalam pertandingan berada di posisi yang tepat sehingga kami bisa mengendalikan permainan,” kata Jay Idzes dikutip dari FIFA.
“Saya juga pemain yang banyak bicara di lapangan, dalam hal melatih dan membantu pemain lain. Begitulah cara saya membantu tim,” tambahnya.
(Felix Indra Jaya)