Soal Peluang Persib Lolos ke 16 ACL 2, Bobotoh: Yang Penting Menang Dulu

Kamis, 05 Desember 2024 | 16:26 WIB
Soal Peluang Persib Lolos ke 16 ACL 2, Bobotoh: Yang Penting Menang Dulu
Deni Dawong bersama rekan-rekannya saat menyaksikan pertandingan Persib [Suara.com/Rahman]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bobotoh berharap Persib Bandung bisa meraih kemenangan pada laga kandang pamungkas Grup F AFC Champions League (ACL) 2 2024-2025, menghadapi Zhejiang FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (5/11/2024).

Menurut salah seorang Bobotoh, Rai, kemenangan sangat penting diraih skuat Maung Bandung, pasalnya Persib masih memiliki peluang untuk melangkah ke babak 16 besar AFC Champions League 2 2024-2025.

Rai yang juga merupakan Ketua Viking Karawang ini menyadari, untuk melangkah ke babak selanjutnya nasib skuat Maung Bandung harus menunggu hasil pertandingan lainnya antara Lion City Sailors vs Port FC.

Jika Port FC berhasil menaklukkan Lion City Sailors dan Persib berhasil meraih kemenangan, maka skuat Maung Bandung akan melangkah ke babak selanjutnya mendampingi Port FC yang sudah lebih dulu lolos.

Baca Juga: Mees Hilgers: Jangan Salah Paham

Seperti diketahui, Port FC saat ini berada di puncak klasemen Grup F dengan mengumpulkan 10 poin, kemudian Lion City Sailors di peringkat kedua dengan tujuh poin.

Sedangkan Zhejiang FC berada di peringkat ketiganya klasemen sementara Grup F ACL 2 2024-2025, dengan enam poin dan Persib di posisi keempat dengan lima poin.

"Sebagai Bobotoh ya tentunya harapan menang, yang penting menang dulu lah. Urusan menunggu hasil Port FC lawan Lion City Sailors mah gimana nanti, yang penting di kandang harus menang," tegas Rai.

Melihat posisi saat ini, Rai merasa optimis skuat Maung Bandung bisa bisa meraih hasil maksimal dan melangkah ke babak selanjutnya.

Walaupun harus menunggu hasil laga lainnya.

Baca Juga: Pasang Tarif Mahal, Calvin Verdonk Cari Duit Tambahan di Luar Bela Timnas Indonesia

"Ya peluang mah bagi Bobotoh kudu optimis, meskipun harus tergantung orang lain," ungkapnya.

Rai menilai, performa Persib saat ini mengalami peningkatan, pasalnya beberapa pemain yang sebelumnya absen sudah kembali dan menambah kekuatan tim.

Hal itu, bisa dilihat dari tiga laga terakhir, dengan meraih satu kemenangan dan dua kali imbang.

"Ya sampai sekarang ada kemajuan, kalau misalkan kemarin di China full team ada David da Silva dan permainannya kaya kemarin, mungkin gak harus nunggu pertandingan kemarin juga sudah lolos," tegasnya.

Kontributor : Rahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI