Persib vs Zhejiang: Pangeran Biru Wajib Waspadai 3 Pemain Lawan Ini!

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 05 Desember 2024 | 14:57 WIB
Persib vs Zhejiang: Pangeran Biru Wajib Waspadai 3 Pemain Lawan Ini!
Potret para pemain Persib Bandung usai laga menghadapi Borneo FC. (ligaindonesiabaru.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung akan melawan Zhejiang FC dalam laga terakhir Grup F Liga Champions Asia (ACL) 2 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (5/12/2024), pukul 19.00 WIB.

Kemenangan sangat penting bagi kedua tim untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya.

Persib saat ini berada di dasar klasemen dengan lima poin, sementara Zhejiang FC di posisi ketiga dengan enam poin.

Pertandingan ini diprediksi sengit, dan setiap pemain harus tampil maksimal.

Baca Juga: Doa Beckham untuk Duo Persib di Timnas Indonesia: Semoga Bisa

Berikut adalah pemain Zhejiang FC yang perlu diwaspadai Persib:

1. Jean Kouassi

Pemain yang perlu diwaspadai Persib adalah Jean Evrard Kouassi, winger berusia 30 tahun asal Pantai Gading.

Dikenal dengan kecepatan dan kemampuan individunya, Kouassi beroperasi di sayap kiri Zhejiang.

Dia telah mencetak dua gol di ACL 2, termasuk gol penentu kemenangan 1-0 atas Persib di pertemuan pertama.

Baca Juga: Jauh-jauh Main di Denmark, Kevin Diks Malah Bertemu Legenda Persib Bandung

Di Chinese Super League musim ini, Kouassi mencetak enam gol dan delapan assist, menjadikannya pemain kunci bagi pelatih Jordi Vinyals.

2. Lucas Possignolo

Lucas Possignolo, bek tengah 30 tahun, diprediksi akan menjadi tembok kokoh yang sulit ditembus Persib.

Ia selalu dimainkan di ACL 2, mencatat 416 menit bermain dalam lima pertandingan.

Dengan postur 188 cm, Possignolo kuat dalam bertahan dan turut membantu serangan.

3. Franko Andrijasevic

Franko Andrijasevic, gelandang serang berusia 33 tahun, menjadi ancaman besar bagi pertahanan Persib.

Dengan naluri mencetak gol yang tajam, Andrijasevic sudah mencetak dua gol di ACL 2 dan empat gol serta enam assist di Chinese Super League 2024/2025.

Pelatih Jordi Vinyals diprediksi akan terus mengandalkan kapten Zhejiang ini.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI