Adu Kuat 3 Klub Eropa Mau Beli Mees Hilgers, Wani Piro?

Rabu, 04 Desember 2024 | 20:13 WIB
Adu Kuat 3 Klub Eropa Mau Beli Mees Hilgers, Wani Piro?
Mees Hilgers bikin kagum eks timnas Belanda. (Instagram/@meeshilgerss)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Minat klub-klub top Eropa terhadap pemain bertahan Timnas Indonesia, Mees Hilgers, terus meningkat. Bek berusia 23 tahun yang kini membela FC Twente ini menjadi incaran tiga klub besar pada bursa transfer mendatang.

Mees Hilgers saat ini merupakan andalan FC Twente, baik di kompetisi Liga Belanda maupun Liga Europa musim 2024-2025.

Meski masih memiliki kontrak hingga 2026, rumor kepindahannya kian kencang berembus seiring performanya yang memukau.

Berikut ini tiga klub Eropa yang dikabarkan sangat tertarik untuk merekrut Mees Hilgers:

1. Bologna

Penyerang Bologna, Marko Arnautovic (kiri). [MIGUEL MEDINA / AFP]
Penyerang Bologna, Marko Arnautovic (kiri). [MIGUEL MEDINA / AFP]

Klub Serie A Italia, Bologna, dikabarkan siap membawa Mees Hilgers ke Liga Italia.

Jika transfer ini terealisasi, Mees Hilgers akan mendapatkan pengalaman berharga dari sepak bola defensif khas Italia.

Keberadaannya di Bologna dapat menjadi langkah besar dalam pengembangan karier internasionalnya.

2. Sevilla

Baca Juga: Pratama Arhan Curhat: Memperbaiki Kesalahan Demi Kesalahan...

Pemain Sevilla, Sergio Ramos. [JORGE GUERRERO / AFP]
Pemain Sevilla, Sergio Ramos. [JORGE GUERRERO / AFP]

Minat terhadap Mees Hilgers juga datang dari Liga Spanyol, dengan Sevilla sebagai peminat utamanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI